JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan, pemerintah telah membangun 781 unit hunian sementara per 16 Januari 2026.
Pembangunan hunian sementara ini dikhususkan untuk masyarakat terdampak dalam bencana banjir Sumatera pada akhir November tahun lalu.
"781 unit telah selesai dibangun dan siap dihuni," ucapnya dalam keterangan pers, Sabtu (17/1/2026).
Baca juga: BNPB Sebut 4.280 Unit Huntara Sedang Dibangun Usai Bencana Sumatera
Pria yang akrab disapa Aam ini mengatakan, realisasi pembangunan ini masih jauh dari rencana pembangunan hunian sementara yang diajukan sebanyak 27.860 unit dari data jumlah rumah rusak berat mencapai 50.668.
"Saat ini, 5.738 unit masih dalam proses pembangunan," ucap Aam.
Selain huntara, BNPB juga mencatat data pengajuan hunian tetap sebanyak 10.273 unit, dengan 648 unit di antaranya sedang dalam tahap konstruksi.
Korban jiwa bertambah
Adapun data sementara korban jiwa peristiwa bencana banjir di Sumatera yang melanda tiga provinsi, Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat mencapai 1.198 orang.
Sedangkan Sedangkan korban hilang juga naik tiga orang dari sebelumnya 141 jiwa kini menjadi 144 jiwa.
Kenaikan data juga dialami dari jumlah penduduk terdampak yang masih berada di lokasi pengungsian tercatat sebanyak 166.579 jiwa dari sebelumnya 131.521 jiwa.
Aam mengatakan, pemerintah melalui BNPB berkomitmen memperkuat koordinasi dengan kementerian dan lembaga terkait, pemerintah daerah, TNI, Polri, relawan, serta seluruh unsur masyarakat dalam memastikan penanganan bencana berjalan efektif, terukur, dan berkelanjutan.
"Dengan sinergi yang solid, percepatan pemulihan infrastruktur dasar, pemenuhan kebutuhan hunian layak, serta penguatan langkah mitigasi diharapkan mampu mengembalikan kehidupan masyarakat terdampak secara bertahap menuju kondisi yang lebih aman, tangguh dan berdaya menghadapi risiko bencana ke depan," tandasnya.
Ulurkan tanganmu membantu korban banjir di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Di situasi seperti ini, sekecil apa pun bentuk dukungan dapat menjadi harapan baru bagi para korban. Salurkan donasi kamu sekarang dengan klik di sini