India Open: Menang Straight Game Atas Wakil Singapura, Jonatan Christie ke Final

kumparan.com
8 jam lalu
Cover Berita

Jonatan Christie mengalahkan Loh Kean Yew (Singapura) dalam semifinal India Open 2026 di Indira Gandhi Arena, New Delhi, pada Sabtu (17/1). Skor akhir 21-18 dan 22-20. Jojo menjadi satu-satunya wakil Indonesia di final.

Pada awal gim pertama, Jonatan Christie tampak kesulitan mengimbangi permainan Loh Kean Yew. Terlebih, sejumlah error yang dibuatnya juga kian memperburuk situasi. Ia sempat tertinggal cukul jauh dari 4-6 ke 4-10, lalu 5-11 di interval.

Setelahnya, Jonatan masih berusaha menemukan permainan terbaiknya. Berbagai variasi pukulan coba dilepaskan, tetapi situasi skor masih cukup jomplang di 5-13, 7-14, lalu 9-15.

Kemudian, Jonatan langsung tampil on fire. Ia bermain lebih rapi, solid, dan menemukan titik lemah wakil Singapura. Ia langsung melesat 15-15, berbalik unggul dari 15-16 ke 18-16, dan akhirnya menang 21-18.

Pada gim kedua, Loh memaksa Jonatan bermain dalam tempo yang cepat. Wakil Singapura itu tak segan melepas smash meski celahnya sekecil apa pun. Skor sempat 0-2, 5-3, 5-8, 6-9, hingga akhirnya 9-11 di interval.

Setelahnya, Jonatan coba mengikuti ritme permainan Loh. Ia meningkatkan agresivitas dan membuat pertahanannya lebih baik. Hasilnya, ia merebut poin beruntun dan menjadikan skor 13-11. Loh kian keteteran, giliran dia yang kesulitan mengimbangi permainan Jonatan. Dari skor 13-13, Jonatan menjauh 17-13.

Yang masih menjegal Jonatan adalah pukulannya yang beberapa kali out di area belakang Loh. Sempat unggul 18-15, Jonatan terkejar 18-18 di mana 2 poin didapat wakil Singapura dari pukulan out Jonatan. Akan tetapi, Loh Kean Yew juga kurang cermat dan membuat kesalahan sehingga menguntungkan Jonatan. Skor akhir 22-20.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Yoga Arizona Jadi Ayah On Duty, Parenting Bukan Lagi Urusan Ibu Saja
• 30 menit lalutabloidbintang.com
thumb
Julie Estelle Rutin Zumba, Dampak Positif Olahraga Setiap Hari
• 13 jam lalugenpi.co
thumb
TNI dan Warga Sindupaten Rampungkan Jembatan Gantung Garuda Dalam Dua Minggu
• 7 jam lalukatadata.co.id
thumb
Ini Profil Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros
• 7 jam lalurepublika.co.id
thumb
KAI Daop 8 Pastikan Keberangkatan Kereta dari Surabaya Tepat Waktu Meski Pekalongan Banjir
• 12 jam lalusuarasurabaya.net
Berhasil disimpan.