Brimob Polda Gorontalo Lakukan Perbaikan Darurat Jembatan Putus di Pulubala

tvrinews.com
3 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Ipong Steve

TVRINews, Gorontalo

Satuan Brimob Polda Gorontalo bergerak cepat menanggapi bencana banjir yang memutus jembatan gantung di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala. Dansat Brimob Polda Gorontalo langsung memerintahkan Kabag Ops, AKP Ruslan Djafar, turun ke lokasi bersama puluhan personel untuk melakukan perbaikan darurat. 

Jembatan tersebut merupakan akses vital bagi sekitar 20 kepala keluarga, menghubungkan aktivitas pendidikan, ekonomi, dan sosial masyarakat setempat.

“Putusnya jembatan ini mengakibatkan satu dusun terisolir dan kesulitan menjalankan aktivitas sehari-hari,” kata AKP Ruslan Djafar.

Personel Brimob membangun jembatan sementara menggunakan peralatan yang tersedia. 

Hingga kini, progres perbaikan telah mencapai 70 persen dan ditargetkan rampung pekan depan, sehingga warga mulai bisa melintasi jembatan dengan aman di bawah pengawasan Brimob.

AKP Ruslan Djafar menegaskan, kegiatan ini menunjukkan komitmen Brimob Polda Gorontalo dalam memberikan perlindungan dan pelayanan masyarakat saat bencana. 

Ia juga berharap pemerintah dapat membangun jembatan permanen yang lebih representatif guna menunjang pendidikan, ekonomi, dan aktivitas warga sehari-hari.

Editor: Redaktur TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Video: Jurus BKPM Gaet Investasi Raksasa Teknologi Sekelas Google Cs
• 1 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Klarifikasi Maarten Paes Setelah Ramai Isu Capai Kesepakatan Personal dengan Persib Bandung: Berita Palsu
• 20 jam lalutvonenews.com
thumb
DPR Harap Tersangka Lain Kasus Ijazah Jokowi Diselesaikan Lewat RJ
• 16 jam laluokezone.com
thumb
Bawakan 3 New Words, Lullaboy Ajak Fans Beruntung ke Atas Panggung di Acara HUG K-Pop Concert
• 1 jam lalutvonenews.com
thumb
Totalitas Kim Seon Ho di ‘Can This Love Be Translated?’: Belajar 4 Bulan hingga Lupa Bahasa Korea!
• 19 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.