Terbaru! Menteri KKP Sakti Wahyu ke Rumah Penumpang Pesawat ATR yang Hilang Kontak

kompas.tv
2 jam lalu
Cover Berita

KOMPAS.TV - Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono datangi rumah salah satu penumpang pesawat 42-500 milik Indonesia Air Transport yang hilang kontak di Maros.

Menteri KKP bertemu keluarga Deden Maulana di Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Sabtu (17/1/2026) malam.

Deden merupakan salah satu pegawai KKP yang menjadi penumpang penumpang pesawat 42-500 milik Indonesia Air Transport yang hilang kontak di Maros.

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono membenarkan bahwa terdapat tiga pegawai KKP dalam pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport yang hilang kontak di Kabupaten Maros.

Mereka melakukan misi pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan melalui udara.

Polda Sulawesi Selatan membuka posko ante mortem dan pos mortem di Rumah Sakit Bhayangkara Makassar, Sulawesi Selatan.

Posko dibuka setelah pesawat ATR 42-500 hilang kontak sejak Sabtu siang.

Selain itu, Bid Dokkes Polda Sulsel menurunkan tiga tim terdiri dari 12 orang ke lokasi yang diduga tempat jatuhnya pesawat.

Baca Juga: [FULL] Pilot Profesional, Kapten Rama Bicara Soal Pengoperasian Pesawat dalam Kondisi Darurat

#pesawathilang #kkp #pesawatatr42500 #maros #menterikkp

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV

Tag
  • menteri kkp
  • kkp
  • pesawat atr 42 500
  • pesawat hilang kontak
  • pesawat jatuh
  • maros
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kunjungi Jokowi di Rumahl, Ari Lasso: Hubungan Anak dan Bapak
• 14 jam lalurealita.co
thumb
India Open 2026: Lampaui Ekspektasi, Jojo Selebrasi Berapi-api
• 6 jam lalumedcom.id
thumb
Bawakan Enam Lagu, Minho SHINee Guncang Panggung HUG K-Pop Concert Indonesia
• 44 menit lalutvonenews.com
thumb
Terima Kasih Man City! Setan Merah Tembus Empat Besar usai Tekuk The Blues 2-0: Derby Era Michael Carrick Berbuah Manis
• 4 jam lalutvonenews.com
thumb
2 Pria Tersangka Masturbasi di Transjakarta Baru Kenal, Saling Bantu Ejakulasi
• 8 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.