Oleng Saat Berkendara, Pengemudi dan Motornya Nyemplung ke Kali Bogor

detik.com
1 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Sebuah sepeda motor tercebur ke dalam kali di wilayah Kecamatan Cileungsi, Bogor, Jawa Barat. Motor tercebur ketika pengendaranya oleng tidak bisa mengendalikan kendaraan.

Kadis Damkar Kabupaten Bogor Yudi Santosa mengatakan peristiwa itu terjadi pada Sabtu (17/1/2026) pukul 17.33 WIB sore tadi. Pengemudi hendak melaju ke luar perumahan.

"Pemilik motor sedang mengendarai motornya dari Perumahan Metland mengarah ke arah luar setibanya di depan Sekolah BM 400 Pengendara oleng motor tidak bisa dikendalikan," kata Yudi.

Baca juga: Dua Mahasiswa di Sukabumi Nekat Nyambi Jadi Pengedar Sabu

Saat itu, motornya mengarah ke saluran kali yang ada di Metland. Seketika pengendara motor menyelamatkan diri dengan melompat dan membiarkan motornya tercebur.

"Mengetahui kejadian tersebut, teman korban mengantarkan temannya melaporkan kejadian tersebut ke kantor Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sektor Cileungsi yang berdekatan dengan lokasi kejadian," imbuhnya.

Menerima laporan, petugas segera menuju lokasi yang dilaporkan untuk melakukan evakuasi. Evakuasi dilakukan menggunakan sejumlah peralatan hingga motor berhasil dievakuasi.

"Situasi akhir kondusif, proses penanganan dengan cara mengikat kedua ban bagian depan dan belakang menggunakan selang dan ditarik secara bersama-sama. Motor berhasil dievakuasi diangkat ke daratan," pungkasnya.

Baca juga: 400 Personel Tim SAR Dikerahkan Cari Pesawat ATR 42-500 Diduga Jatuh di Maros




(rdh/maa)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Gagal Bius saat Operasi Caesar, Dokter Jelaskan Penyebabnya!
• 10 jam lalukumparan.com
thumb
Hujan Deras Tidak Surutkan Semangat Wisatawan Berlibur di Malioboro
• 3 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Teuku Rassya Bocorkan Rencana Pernikahan, Akad Pakai Adat Aceh
• 9 jam laluinsertlive.com
thumb
Psikolog Ungkap Ruang Aman Jadi Fondasi Tumbuh Kembang Anak
• 13 jam laluidntimes.com
thumb
Keberangkatan Pesawat Indonesia Air Transport Dipastikan Sesuai Prosedur
• 5 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.