Kebakaran hebat melanda sebuah gudang penyimpanan makanan beku dan satu unit rumah di Kampung Pasir Jati, Kelurahan Cijoro, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten.
Api diketahui pertama kali berkobar sekita pukul 19.00 WIB. Gudang yang terbakar tersebut berlokasi di Jalan By Pass Soekarno-Hatta, Pasir Jati. Api menghanguskan bangunan gudang penyimpanan makanan beku dan merambat ke satu unit rumah milik warga bernama Andi.
Baca juga: Pabrik Busa di Jepara Ludes Dilalap Si Jago Merah, 2 Pekerja Terluka
Tim dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Lebak segera dikerahkan ke lokasi kejadian untuk memadamkan api. Petugas juga berupaya mencegah perambatan lebih lanjut ke pemukiman padat di sekitar lokasi kebakaran.



