KNKT: Pesawat ATR 42-500 Tabrak Lereng Gunung Sehingga Terjadi Beberapa Pecahan

detik.com
10 jam lalu
Cover Berita
Makassar -

Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) mengatakan pesawat ATR 42-500 menabrak lereng Gunung Bulusaraung setelah dilaporkan hilang kontak di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel). KNKT mengatakan insiden ini dinamakan sebagai Controlled Flight Into Terrain (CFIT).

"Kejadian ini kita namakan CFIT, controlled flight into terrain. Jadi memang pesawat nabrak bukit atau lereng (gunung) sehingga terjadi beberapa pecahan, serpihan, akibat benturan dengan lereng tadi," kata Kepala KNKT Soerjanto Tjahjono saat konferensi pers di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, dilansir detikSulsel, Minggu (18/1/2026).

Baca juga: KNKT Pastikan Pesawat ATR 42-500 Tabrak Lereng Gunung Usai Hilang di Maros

Soerjanto belum menjelaskan detail apa pemicu kecelakaan itu. Dia menduga pesawat masih bisa dikontrol sebelum tabrakan terjadi.

"Jadi memang kita mengkategorikan sebagai CFIT, jadi pesawatnya bisa dikontrol oleh penerbangnya, tapi menabrak bukan sengaja," kata Soerjanto.

"Jadi pesawatnya masih dalam kontrol oleh pilotnya, tapi ya memang tidak ada masalah untuk kendali dari pesawatnya, istilahnya CFIT tadi," sambungnya.

Sebelumnya, tim SAR telah menemukan koordinat jatuhnya Pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkep. Serpihan pesawat ditemukan pada ketinggian sekitar 1.300 meter dari permukaan laut (MDPL).

Simak selengkapnya di sini.




(haf/imk)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Prabowo Bakal Pidato di World Economic Forum Davos pada 22 Januari 2026
• 45 menit laluviva.co.id
thumb
Serpihan ATR Terlihat di Bulusaraung, Tim Dirikan Posko Identifikasi Jenazah
• 11 jam lalucelebesmedia.id
thumb
Maung Garuda Berpelat RI-1 Masuk Halim, Prabowo Akan Kunjungi Inggris dan Swiss?
• 9 jam laluokezone.com
thumb
Anggota Polisi Ditemukan Tewas di Bawah Jembatan, Ada Pesan dari Pelaku di Samping Jasad Korban
• 7 jam lalurealita.co
thumb
Usai Razia Tambang Ilegal, Andre Rosiade Pastikan Antrean Solar di Pasaman Lancar
• 3 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.