KOMPAS.TV - Hujan deras yang mengguyur ibu kota dan sekitarnya sejak Sabtu malam tadi (17/1/2026) membuat debit air di Pintu Air Manggarai mengalami peningkatan hingga di angka 730 sentimeter.
Petugas UPK Badan Air tetap bersiaga mengantisipasi ketinggian air yang terus bertambah.
Debit air di Sungai Banjir Kanal Barat Ciliwung, tepatnya di Pintu Air Manggarai, Menteng, Jakarta Pusat, pagi tadi (18/1/2026) mulai mengalami peningkatan.
Tinggi muka air yang semula di batas normal, yakni 680 sentimeter, telah meningkat menjadi 730 sentimeter.
Meski masih berstatus siaga empat, namun petugas UPK Badan Air Pemprov DKI tetap bersiaga di lokasi.
Mengantisipasi adanya material sampah yang hanyut terbawa arus Sungai Ciliwung, dua unit alat berat dan tiga truk sampah juga telah disiagakan di lokasi.
Sementara itu, hujan deras yang mengguyur kawasan wisata Puncak pada Minggu (18/1/2026) dini hari membuat debit air di Bendung Katulampa mengalami kenaikan secara drastis. Tinggi permukaan air yang awalnya dalam kondisi normal, yakni 40 sentimeter, naik menjadi 100 sentimeter atau berada di level siaga tiga.
#bendungkatulampa #pintuairmanggarai #levelsiaga
Penulis : kharismaningtyas
Sumber : Kompas TV
- update banjir
- pintu air manggarai
- bendung katulampa
- kondisi terkini
- hujan deras
- sungai ciliwung

