Lewat Festival Komik, Baharkam Polri Tampung Kritik dan Harapan Masyarakat

liputan6.com
11 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Polri menggelar Festival Komik Polisi Penolong 2025 di kawasan Car Free Day (CFD) Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Minggu (18/1/2026).

Melalui Festival Komik Polisi Penolong 2025, Badan Pemelihara Keamanan Polri memberi ruang masyarakat menyampaikan kritik, keluhan, dan harapan terhadap kinerja kepolisian lewat gambar dan cerita.

Advertisement

Kepala Baharkam Polri, Komjen Pol Karyoto, mengatakan festival ini sengaja digelar untuk mendekatkan Polri dengan publik secara lebih santai dan komunikatif.

“Kami dari Baharkam, sejak beberapa bulan lalu ingin melempar gagasan kepada masyarakat untuk mendapatkan gambaran dan masukan melalui media komik dan karikatur,” kata dia kepada wartawan, Minggu (18/1/2026).

Menurut Karyoto, komik dipilih karena mampu menyampaikan kritik dan pesan secara lugas tanpa harus konfrontatif. Aspirasi publik itu disebut penting sebagai bahan evaluasi Polri menyongsong 2026.

“Kami ingin melihat bagaimana harapan masyarakat terhadap Polri ke depan agar semakin baik dalam memberikan pertolongan. Oleh karena itu, sejak akhir tahun lalu Baharkam mencanangkan semangat hadir sebagai Polisi Penolong,” ucap dia.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
6 Rekomendasi Cafe Matcha dengan Kualitas Premium dan Harga Terjangkau
• 10 jam lalubeautynesia.id
thumb
Harga Emas Sepekan: Antam Naik Rp 32 Ribu, Galeri24 Menguat Rp 73 Ribu
• 17 jam lalukumparan.com
thumb
Evakuasi Korban Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung Gunakan Teknik Rappeling
• 3 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
201 Warga Kelapa Gading Mengungsi Imbas Banjir
• 9 jam laludetik.com
thumb
Tiket Kereta Cepat Whoosh Terjual 70.000 pada Libur Isra Mi'raj
• 7 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.