Jakarta, IDN Times - Wilayah Gunung Sahari dan Kelapa Gading, Jakarta Utara, tergenang air usai hujan dengan intensitas deras mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak Minggu (18/1/2026) pagi.
Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Erick Frendriz, mengatakan, genangan juga sempat terjadi di beberapa wilayah lain seperti Kelapa Gading, Pluit, dan Semper Barat. Namun sebagian besar genangan di wilayah tersebut sudah berangsur surut.
“Yang masih cukup dalam saat ini berada di kawasan Gunung Sahari dan beberapa ruas di Kelapa Gading. Kami terus lakukan pemantauan hingga kondisi benar-benar aman,” ujarnya dalam keterangan tertulis.





