Binturong Mati di Permukiman Pandeglang, Ada Bekas Luka Tembak

detik.com
2 jam lalu
Cover Berita
Pandeglang -

Warga Desa Cigandeng, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, dihebohkan oleh kemunculan hewan langka binturong di permukiman. Hewan itu muncul di permukiman diduga karena terbawa arus sungai.

Kepala Resor Konservasi Wilayah III BKSDA Serang, Tuwuh Rahadianto Laban, mengatakan hewan itu mati setelah dievakuasi dari warga. Menurut dia, ada luka tembakan di bagian leher.

"Begitu kita cek ada beberapa luka bekas ikatan tali tambang, kawat dan juga yang parahnya ada bekas luka tembak senapan angin di lehernya," katanya, Minggu (18/1/2026).

Baca juga: Kemensos Salurkan Bantuan Logistik ke Korban Banjir Pandeglang

Tuwuh menyatakan binturong merupakan hewan yang dilindungi berdasarkan Permen LHK Nomor 106 Tahun 2018. Dia menjelaskan, binturong memiliki kesamaan dengan musang, namun binturong memiliki tubuh lebih besar dan bulu lebat.

"Binturong jawa, kayak musang bau pandan, persis kaya begitu, cuman ini lebih besar, bulunya lebih lebat," katanya.

Tuwuh belum bisa memastikan penyebab hewan tersebut masuk ke permukiman warga. Dia berencana melakukan pengecekan di kawasan hutan yang tidak jauh dari lokasi penemuan.

"Untuk memastikan itu ada di area hutan tersebut kita perlu inventarisasi, cuman untuk data sampai sekarang kami belum memiliki, tapi untuk memastikan ke depannya kita melakukan inventarisasi di kawasan hutan tersebut, apakah ada spesies tersebut atau tidak," ujarnya.

Baca juga: Deretan Fenomena Ini Bikin Jabodetabek Diprediksi Hujan Lebat hingga 23 Januari


Tonton juga Video: Melihat Feeding Time 'Komu' si Gorila Berusia 27 Tahun di Ragunan




(haf/haf)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Sinopsis Film Penerbangan Terakhir: Validasi Jadi Ujian Nyata Pilot
• 16 jam lalugenpi.co
thumb
Tol Bandara Soetta Terendam Banjir, Lalu Lintas Dialihkan
• 10 jam laludetik.com
thumb
Adu Banteng Truk vs Pikap di Jalan Raya Kedamean Gresik, Bayi Usia 4 Tahun Meninggal
• 7 jam lalurealita.co
thumb
Ketua Umum: Anies adalah Gerakan Rakyat, Gerakan Rakyat adalah Anies
• 4 jam lalukompas.com
thumb
Maung Garuda Berpelat RI-1 Masuk Halim, Prabowo Akan Kunjungi Inggris dan Swiss?
• 12 jam laluokezone.com
Berhasil disimpan.