Video Mirip Ricky Harun Karaoke Viral, Ucapan Lawas Donna Harun Soal Herfiza Ini Bikin Mewek

grid.id
4 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Media sosial dibuat geger oleh kabar kurang sedap yang menyeret nama aktor Ricky Harun. Putra sulung Donna Harun tersebut mendadak jadi buah bibir netizen usai beredarnya sebuah rekaman video yang memicu tanda tanya.

Dalam klip pendek yang viral di berbagai platform media sosial itu, tampak sosok pria yang digadang-gadang mirip dengan Ricky Harun. Pria tersebut terlihat sedang asyik bercanda tawa dengan seorang rekan laki-laki.

Akan tetapi, yang menjadi sorotan adalah keberadaan seorang wanita di samping rekan tersebut yang diduga merupakan pemandu lagu atau Lady Companion (LC).

Sontak saja, unggahan ini memantik beragam reaksi dari warganet. Tidak sedikit yang merasa tak percaya, mengingat selama ini bintang sinetron Ganteng Ganteng Serigala itu dikenal memiliki imej yang sangat positif, religius, dan sosok family man sejati.

Di tengah hembusan angin tak sedap yang menerpa rumah tangga putranya, publik justru kembali menyoroti kedekatan luar biasa antara sang ibunda, Donna Harun, dengan menantunya, Herfiza Novianti. Jauh sebelum isu miring soal video karaoke ini menyeruak, Donna Harun pernah meluapkan isi hatinya mengenai betapa bersyukurnya ia memiliki menantu seperti Herfiza.

Video lawas yang tayang di kanal YouTube keluarga mereka sempat viral, bahkan disebut sebagai pengingat betapa harmonisnya hubungan mertua dan menantu ini. Donna tak segan memberikan pujian setinggi langit kepada istri Ricky Harun tersebut.

"Sampai hari ini, dia adalah menantu impian," kata Donna Harun, seperti dikutip Grid.ID dari tayangan YouTube KELUARGA MOYAPOYA.

Artis 57 tahun ini menjelaskan bahwa dirinya merupakan tipe orang tua yang demokratis. Ia tak pernah mematok standar muluk-muluk untuk calon pendamping hidup anaknya.

"Bukan menantu impian sih, aku nggak pernah Ricky harus punya istri seperti ini itu. Segala sesuatunya aku serahkan pada anakku, karena yang menjalani hidup kan anakku," sambungnya.

Kendati demikian, takdir berkata lain. Kehadiran Herfiza justru melampaui ekspektasi dan memberikan warna tersendiri bagi keluarga besar Harun.

 

"Tapi begitu dapat Herfiza. Oh, ini ya yang diidam-idamkan sama semua mertua itu kayak dia," tutur Donna.

Selain itu, Donna menekankan bahwa tidak ada alasan baginya untuk tidak mencintai wanita yang telah melahirkan penerus keturunannya.

"Bayangin aja ya kak, dia melahirkan cucu-cucu aku, kenapa juga aku nggak sayang sama dia?” tegas Donna.

Baginya, ikatan darah cucu-cucunya adalah perekat yang tak terbantahkan. Ia menganggap Herfiza bukan sekadar orang lain yang masuk ke keluarganya, melainkan bagian utuh dari jiwanya.

“Dari rahim kamu lahir cucu-cucu aku, itu darah aku kan karena itu anak-anak aku,” tambahnya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada klarifikasi resmi dari pihak Ricky Harun mengenai video viral yang diduga dirinya tersebut. (*)

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Augsburg diimbangi Freiburg, Stuttgart gagal menang atas Union Berlin
• 17 jam laluantaranews.com
thumb
IHSG Cetak Rekor All Time High, Pelaku Pasar Antisipasi BI Rate
• 2 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Ketua DPR AS Sebut Negosiasi Jalan Terbaik Redakan Ketegangan Greenland
• 18 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Rupiah Melemah, Inflow Asing ke Saham Big Caps Dinilai Belum Solid
• 55 menit lalubisnis.com
thumb
BYD Incar Pasar Lebih Luas di RI, Siap Bikin Mobil Lebih "Hemat" Kantong
• 9 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.