Masjid Al-Ikhlas PIK Diresmikan, Hadirkan Oase Spiritual di Kawasan Urban

fajar.co.id
2 jam lalu
Cover Berita

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Di tengah dinamika kawasan urban Pantai Indah Kapuk yang terus berkembang, Masjid Al-Ikhlas PIK kini hadir sebagai ruang teduh bagi umat Muslim. Masjid ini resmi diresmikan dalam suasana khidmat dan penuh syukur, menjelang peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Nama “Al-Ikhlas” yang berarti ketulusan dalam beribadah diberikan langsung oleh Menteri Agama Republik Indonesia, Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, MA. Nama tersebut mencerminkan harapan agar masjid ini menjadi tempat beribadah yang menenangkan, menghadirkan kedamaian, serta menumbuhkan nilai keikhlasan bagi setiap jamaah.

Dibangun sejak Maret 2025 dengan biaya konstruksi sekitar Rp45 miliar, Masjid Al-Ikhlas PIK berhasil rampung dalam waktu kurang dari satu tahun. Kecepatan pembangunan ini mendapat apresiasi langsung dari Menteri Agama.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Agung Sedayu Group, khususnya Bapak Aguan, atas ketulusan dan komitmennya dalam membangun masjid ini. Tidak hanya di sini, kontribusi beliau juga dirasakan di berbagai daerah, termasuk Aceh dan pembangunan Istiqlal. Ini adalah partisipasi yang luar biasa,” tutur Menag.

Masjid Al-Ikhlas PIK berdiri di atas lahan seluas ±2.435 meter persegi dan mampu menampung sekitar 600 jamaah. Desain Islamic Classical Architecture yang diusung menghadirkan pilar-pilar elegan, ruang utama berbentuk lingkaran dengan kubah megah, serta dua menara yang menjulang, menciptakan suasana ibadah yang khusyuk dan damai.

Direktur Utama Agung Sedayu Group, Letnan Jenderal TNI (Mar) (Purn.) Dr. Nono Sampono, menegaskan bahwa pembangunan kawasan tidak hanya berorientasi pada ekonomi dan infrastruktur.

“Masjid memiliki peran strategis dalam membentuk karakter umat. Masjid Al-Ikhlas PIK diharapkan menjadi oase ketenangan, tempat memperkuat iman, menumbuhkan ukhuwah, dan kepedulian sosial di tengah kawasan urban yang dinamis,” ujarnya.

Selain peresmian masjid, acara ini juga diisi dengan lomba adzan serta pembagian bantuan sosial berupa 1.000 paket beras kepada masyarakat, sebagai wujud kepedulian sosial dan kebermanfaatan masjid bagi lingkungan sekitar.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Inikah Respons Donna Harun Usai Ricky Harun Diisukan Karaoke Bareng LC?
• 9 jam laluinsertlive.com
thumb
Bursa Transfer BRI Super League: Malut United Datangkan Gelandang Petualang dari Brasil
• 6 jam lalubola.com
thumb
Pameran "Prosperous Horse Year": Ruang Diskusi Seni dan Budaya di Awal Tahun
• 23 jam lalutvonenews.com
thumb
RESMI! Partai Gerakan Rakyat Pede Usung Anies Baswedan Jadi Capres Pemilu 2029
• 13 jam laludisway.id
thumb
Rekor Gila Inter Milan Tak Tertandingi di Serie A, Tajam di Depan Kokoh di Belakang
• 58 menit lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.