Jokowi Bakal Turun Gunung di Pemilu 2029 Menangkan PSI, Dedy Palakka: Bocorkan Kejutan Serius yang Diluar Prediksi…

fajar.co.id
7 jam lalu
Cover Berita

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Presiden ke-7 Jokowi dikabarkan akan turun gunung membantu Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Pemlihan Umum (Pemilu) 2029. Itu kembali diungkapkan kader PSI, Dedy Nur Palakka.

Dia mengungkapkan, jika nanti Jokowi yang turun langsung memenangkan PSI, maka ada kejutan serius yang mungkin tak terprediksi.

“Kalau beliau ini sudah turun gunung dan ikut blusukan bersama PSI maka akan ada kejutan serius yang mungkin diluar prediksi kawan saya @Anak__Ogi,” kata Dedy dikutip dari unggahannya di X, Selasa (20/1/2026).

Klaim ini tibantah pengguna X @Ana__Ogi. Dia menyebut Jokowi sudah turun gunung sejak Pemilu 2020.

“Kemarinkan sdh turun gunung.
Jokowi masih presiden, baliho PSI dgn wajah Jokowi juga sdh di seluruh Indonesia, tapi nyatanya PSI ttp cuma dapat lowbet 2%,” timpanya.

Menurutnya, Jokowi yang saat ini tak lagi menjabat presiden, tidak akan berpengaruh signifikan terhadap kemenangan PSI.

“Apalagi sekarang Jokowi cuma gelandangan politik dan di 2029 belum jelas bisa jalan atau TDK, Paling PSI cuma 1%,” imbuhnya.

Pernyataan itu kembali direspons Dedy Nur. Dia menegaskan Jokowi tak pernah turun gunung saat jadi Presiden RI.

“Salah. Jokowi ngga pernah turun gunung saat jadi presiden RI,” ucapnya.

“Sekarang posisinya sudah kembali menjadi rakyat Indonesia dan kalau benar ini terjadi maka siap-siap saja ambrol bro,” tambahnya.

Adapun kabar Jokowi turun gunung ini dikabarkan di laman resmi PSI.id. PSI membeberkan, Jokowi telah berjanji segera membantu perjuangan partai berlambang gajah itu.

PSI meminta ayah dari Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep ini untuk fokus beristirahat terlebih dahulu supaya bisa memulihkan kondisi kesehatannya 100 persen kembali. Sebab, mereka menilai, pertarungan yang sesungguhnya baru akan terjadi di tahun 2027, 2028, dan 2029.

Bahkan, ketika Jokowi sudah turun gunung nanti, PSI pede akan terjadi badai politik, di mana kader partai pemenang pun rela pindah ke PSI.

Ketua Harian PSI Ahmad Ali mengatakan, Jokowi telah berjanji akan berjuang memenangkan PSI di Pemilu 2029. Ia menyebut, Jokowi akan turun ke lapangan dan ikut bertempur bersama PSI. Ali menyampaikan ini saat Pra Rakerwil Seluruh Kader PSI Se-Jawa Barat di Bandung, Jawa Barat, Jumat (14/11/2025) malam.

“Pak Jokowi sudah berjanji pada saya, insya Allah beliau akan totalitas berjuang bersama-sama, akan tempur, turun ke lapangan, berjuang bersama-sama membersamai kita untuk memenangkan PSI,” ujar Ali. Ketua Harian PSI Ahmad Ali saat mengunjungi Ponpes Anharul Ulum di Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (15/11/2025).

Hanya saja, Ali menyebut PSI meminta Jokowi untuk lebih banyak beristirahat saat ini.

“Hari ini beliau kami minta untuk lebih banyak istirahat, memulihkan supaya kondisinya fit 100 persen. Sehingga nanti 2027 beliau kembali prima seperti biasa. Dan beliau saya mewakili betul efek Jokowi itu masih sangat kuat di Indonesia,” jelasnya.
(Arya/Fajar)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
PBSI Target Raih 2 Medali di Indonesia Masters 2026
• 13 jam lalugenpi.co
thumb
Menegangkan! Detik-detik Helikopter Raffi Ahmad Oleng di Bali
• 6 jam laluviva.co.id
thumb
Hasil Indonesia Masters 2026: Leo/Bagas Lolos ke 16 Besar, Ganda Putra Indonesia Terus Melaju
• 28 menit lalukompas.tv
thumb
Basarnas Temukan Lokasi Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Yogya-Makassar Kurang dari 24 Jam, Fokus Manfaatkan Golden Time Pencarian Korban
• 3 jam laluerabaru.net
thumb
Brooklyn Beckham Akhirnya Buka Suara soal Konflik Keluarga: Tak Ingin Lagi Dikendalikan
• 2 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.