Pramono Ngaku Sudah Berbisik-bisik Sama Dirjen soal Pembukaan Rute Bandara Soetta ke Blok M

wartaekonomi.co.id
4 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung berencana melakukan ekspansi rute Transjabodetabek dari Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) ke Blok M.

"Tadi saya habis berbisik-bisik dengan Pak Dirjen, mudah-mudahan disetujui untuk dari Bandara ke Blok M," kata Pramono.

Politikus PDI Perjuangan itu menilai rencana rute baru ini diperkirakan akan menjadi jalur favorit masyarakat, mengingat tingginya kebutuhan akses dari bandara menuju Blok M.

Selain rute tersebut, Pemprov DKI juga berencana membuka rute baru dari Cawang menuju Jababeka. Pembukaan rute ini dilakukan untuk memfasilitasi mobilitas para pekerja di kawasan Jababeka yang tinggal di Jakarta.

Pramono mengaku tengah mematangkan rencana tersebut dan berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan.

Gubernur pun mendorong masyarakat untuk terus memanfaatkan transportasi umum yang telah terkoneksi dengan baik guna menekan kepadatan lalu lintas di Jakarta.

Ia mengakui saat ini tingkat konektivitas Transjakarta telah mencapai 92 persen, namun pemanfaatannya oleh masyarakat masih belum maksimal atau baru menyentuh sekitar 23,4 persen.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bima Sakti Ungkap Perbedaan Latih Timnas Indonesia dan Klub, Bersyukur Tangani Persela
• 12 jam lalubola.com
thumb
KPK Ungkap Kondisi Bupati Pati Sudewo Saat Ini Setelah Terjaring OTT
• 22 jam lalutvonenews.com
thumb
Warga Ceritakan Detik-Detik Temukan Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
• 19 jam lalukompas.tv
thumb
Bitcoin Stabil di Area USD92.000, Emas dan Perak Cetak Rekor Baru
• 1 jam lalumedcom.id
thumb
911 WNI Keluar dari Sindikat Kamboja
• 23 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.