Ahmad Dhani Ungkap El Rumi & Syifa Hadju Tak Gelar Unduh Mantu, Ini Alasannya

cumicumi.com
8 jam lalu
Cover Berita
































Ahmad Dhani kembali membeberkan persiapan dari pernikahan putra keduanya, El Rumi dengan Syifa Hadju. Diungkapkan bahwa persiapan pernikahan sudah banyak yang dilakukan, salah satunya ada fitting baju untuk lamaran.

Namun, berbeda dengan pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise yang digelar meriah, Dhani sempat menyinggung soal tradisi ngunduh mantu yang tampaknya tidak akan digelar dalam pernikahan El dan Syifa.

"Kayaknya sekarang nggak ada ngunduh mantu. Ayahnya lagi ini, ekonominya kurang baik," kata Ahmad Dhani di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (17/1).


Musisi berusia 53 tahun itu menyebut bahw faktor ekonomi sebagai alasan tak digelarnya ngunduh mantu untuk El Rumi dan Syifa Hadju. Selain itu, Dhani juga mengungkapkan bahwa dirinya sedang menerapkan efisiensi.

"Loh kan ada apa namanya itu? Efisiensi. Ekonominya lagi apa... riuh rendah," imbuhnya.

Meski begitu, Dhani menyebut bahwa persiapan untuk acara inti tetap berjalan. Lantaran sudah melakukan fitting baju, maka jadwal untuk lamaran akan dilangsungkan dalam waktu dekat. Sedangkan untuk pernikahan disebut akan dilangsungkan pada pertengahan tahun 2026.

"(Pernikahannya) pertengahan tahun pokoknya, (kalau) lamarannya bentar lagi," pungkasnya.

Sebelumnya, El Rumi telah melamar Syifa secara personal di Lauterbrunnen, Swiss, pada Oktober 2025 dengan cincin berlian saat mereka sedang berlibur bersama. (ND)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Trump Batalkan Rencana Serangan ke Iran karena Israel dan Arab Saudi Belum Siap Hadapi Dampaknya
• 16 jam lalupantau.com
thumb
Jakarta diperkirakan hujan pada Selasa pagi hingga malam
• 22 jam laluantaranews.com
thumb
Purbaya Yudhi Sadewa Pastikan Pertukaran Jabatan Wamenkeu dan Deputi Gubernur BI Tidak Ganggu Independensi
• 18 jam lalupantau.com
thumb
Wamensos Minta Padang Lawas Utara Siapkan Lahan Sekolah Rakyat
• 1 jam lalukumparan.com
thumb
Pendataan Bantuan Rumah Korban Bencana Sumatera Selesai Akhir Januari
• 7 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.