Harga Emas Antam Naik Rp35.000, Simak Daftar Lengkapnya

suarasurabaya.net
3 jam lalu
Cover Berita

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengalami kenaikan pada Rabu (21/1/2026).

Berdasarkan data dari laman Logam Mulia, harga emas 1 gram melonjak dari Rp2.737.000 menjadi Rp2.772.000 per gram, naik Rp35.000 dibandingkan hari sebelumnya.

Harga jual kembali (buyback) emas Antam juga meningkat, kini berada di level Rp2.612.000 per gram. Transaksi jual kembali ini tetap dikenakan pajak sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34/PMK.10/2017.

Untuk penjualan emas batangan dengan nilai lebih dari Rp10 juta, dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22 sebesar 1,5 persen bagi pemilik NPWP dan 3 persen bagi non-NPWP. PPh 22 dipotong langsung dari total nilai buyback.

Dilansir dari Antara, Berikut harga pecahan emas batangan yang tercatat di laman Logam Mulia Antam:
‎‎- Harga emas 0,5 gram: Rp1.436.000.
‎- ⁠Harga emas 1 gram: Rp2.772.000.
‎- ⁠Harga emas 2 gram: Rp5.484.000.
‎- ⁠Harga emas 3 gram: Rp8.201.000.
‎- ⁠Harga emas 5 gram: Rp13.635.000.
‎- ⁠Harga emas 10 gram: Rp27.215.000.
‎- Harga emas 25 gram: Rp67.912.000.
‎- ⁠Harga emas 50 gram: Rp135.745.000.
‎- ⁠Harga emas 100 gram: Rp271.412.000.
‎- ⁠Harga emas 250 gram: Rp678.265.000.
‎- ⁠Harga emas 500 gram: Rp1.356.320.000.
‎- ⁠Harga emas 1.000 gram: Rp2.712.600.000.

‎‎Potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP.

Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22. (ant/saf/ipg)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Update Pesawat ATR 42-500 Jatuh di Pangkep, Jenazah Kedua Berhasil Dievakuasi
• 15 jam lalurctiplus.com
thumb
Banjir Pekalongan Belum Surut hingga Hari Ke-5, Warga Mulai Diare dan Gatal-Gatal
• 3 jam lalurctiplus.com
thumb
Pegadaian Championship: Manajemen PSS Sesalkan Insiden Pelemparan Batu ke Bus Persela di Klaten
• 23 jam lalubola.com
thumb
Breaking News! KPK Tetapkan Wali Kota Madiun Jadi Tersangka Pemerasan dan Gratifikasi
• 14 jam laluokezone.com
thumb
Asia Memanas! Balas Nuklir Korut, Korsel Kerahkan Rudal "Monster"
• 13 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.