Plt Bupati Pati Ungkap Aktivitas Sudewo Sebelum Ditangkap KPK

detik.com
2 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Bupati Pati Sudewo terjaring OTT oleh KPK terkait jual beli jabatan. Wakil Bupati yang kini ditunjuk jadi Plt Bupati Pati, Risma Ardhi Chandra, mengungkap aktivitas Sudewo sebelum ditangkap KPK.

"Terakhir itu kami masih melaksanakan kunjungan bencana di Desa Dukuhseti itu kami start dari Pendopo Kabupaten Pati jam 14.00 WIB dan terakhir jam 17.00 WIB sore dari Balai Desa Dukuhseti, Minggu (18/1)," ujarnya di Pendopo Kabupaten Pati, dilansir detikJateng, Rabu (21/1/2026).

Baca juga: Penampakan Karung-Plastik Isi Gepokan Uang Bupati Sudewo Hasil Pemerasan

Dia mengatakan menerima kabar pasangannya itu terjaring OTT KPK saat Senin (19/1) pagi lalu. Ia mengaku awalnya tidak tahu, namun baru tahu kabar tersebut setelah ada pemberitaan di media masa.

"Saya mendengar itu pada jam 08.00 WIB 09.00 pagi saya berada di kantor saya nggak tahu kalau ada hal seperti itu, saya baru nyampe kantor jam 07.45 WIB," jelas Chandra.

"Dan saya melihat di media sosial itu ternyata terkait dengan bapak Bupati Pati kita. Saya tahu setelah ada di berita," Chandra melanjutkan.

Chandra mengatakan terkait dengan kasus jual beli jabatan perangkat desa ia meminta agar seleksinya dilakukan secara transparan dan sejujur-jujurnya.

Baca berita lengkapnya di sini.

Baca juga: Nusron Cabut HGU 85.244 Ha Milik Sugar Group Companies di Lampung




(maa/jbr)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BMKG Waspadai Cuaca Ekstrem hingga April 2026
• 9 jam lalutvrinews.com
thumb
Bursa Cabut Suspensi 8 Saham, Harganya Bergerak Variatif
• 13 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Evakuasi Korban Pesawat ATR Dilanjutkan, Jenazah yang Sudah Ditemukan Masih Proses Identifikasi
• 14 jam lalukompas.tv
thumb
Danantara Indonesia Siapkan Tender Awal Proyek PLTSa di Empat Daerah, Groundbreaking Ditargetkan Maret 2026
• 2 jam lalupantau.com
thumb
Realisasi anggaran Kementerian Kebudayaan 2025 capai Rp2,5 triliun
• 7 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.