Bagi Saskia, adegan tersebut menjadi tantangan tersendiri karena keterbatasan fisik dan pembawaannya sehari-hari yang ia anggap kurang luwes.
"Tahap kesurupan kan susah ya, apalagi Saskia itu orangnya lumayan enggak luwes gerakan badannya. Cuman tiba-tiba harus gerakan aneh, muka aneh, dan ekspresi menyeramkan," ungkap Saskia Chadwick saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (21/1/2026).
Demi memberikan hasil yang maksimal, Saskia menjalani proses persiapan atau reading yang sangat intensif selama dua minggu. Tidak sendirian, ia dimentor langsung oleh acting coach.
Saskia membeberkan jadwal latihannya yang sangat padat. Setiap harinya, ia harus menjalani sesi reading dari pagi hingga sore, lalu dilanjutkan dengan latihan khusus adegan kesurupan hingga malam hari.
"Kita reading dari jam 8 pagi sampai jam 4 atau 5 sore. Terus jam 6 sore sampai jam 8 malam, biasanya aku sama Om Dadang coba-coba latihan scene kesurupan itu," jelas aktris berusia 19 tahun ini.
Dalam sesi latihan malam tersebut, Saskia dan sang pelatih banyak melakukan eksperimen untuk menemukan cara kesurupan yang paling mengerikan namun tetap sesuai dengan kebutuhan cerita.
"Mana yang lebih cocok untuk digunakan, apakah nangis-nangis sambil teriak, atau nangis-nangis kayak gimana. Jadi banyak trial and error-nya," tambahnya.
Berkat dedikasi dan bimbingan Om Dadang, Saskia akhirnya berhasil menaklukkan adegan berat tersebut. Ia berharap penonton dapat merasakan ketegangan dan kengerian yang ia bangun melalui karakter Tania.
Dalam film produksi Heart Pictures ini, Saskia Chadwick berperan sebagai mahasiswi Indonesia di Korea Selatan yang hidupnya berubah drastis setelah terjerat dalam dunia arwah penasaran bernama Min Yong.
Selain menyuguhkan ketegangan horor, film ini juga diwarnai dengan drama romantis cinta segitiga antara Tania, Dr. Park Min Jae (Kim Geba), dan Dion (Cinta Brian). Film Tolong Saya! (Dowajuseyo) yang mengambil lokasi syuting di Busan ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai 29 Januari 2026.(*)
Artikel Asli



