KOMPAS.TV - Anak-anak korban banjir bandang di Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatra Utara mendapat layanan trauma healing dari personel Batalyon C Brimob Polda Sumatra Utara untuk membantu pemulihan psikologis pascabencana.
Kegiatan trauma healing ini digelar di TK ABA Hutagodang, Batangtoru. Melalui permainan dan edukasi ringan, anak-anak diajak kembali ceria sekaligus dikenalkan langkah dasar antisipasi bencana banjir.
Komandan Satbrimob Polda Sumatra Utara menyebut kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian serta tindak lanjut arahan Kapolda Sumatra Utara, agar anak-anak terdampak dapat kembali beraktivitas secara normal.
#brimob #tapanuli #banjir #traumahealing
Baca Juga: Prabowo Bertolak ke Swiss usai Lawatan di Inggris, Hadiri Forum Ekonomi Dunia
Penulis : Jocelyn-Valencia
Sumber : Kompas TV
- banjir
- brimob
- trauma healing
- noads



:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479738/original/080405900_1768988058-Diego_Campos.jpg)