Inara Rusli di-PHP, Insanul Fahmi Lebih Pilih Mawa Istri Sah

fajar.co.id
8 jam lalu
Cover Berita

FAJAR.CO.ID, JAKARTA – nasib rumah tangga Inara Rusli dan Insanul Fahmi yang menuai kontroversi sepertinya akan menemui babak baru.

Setelah heboh soal nikah siri dengan suami Wardatina Mawa hingga kekeuh mempertahankan rumah tangganya, hati Insan sepertinya akan bertolak dari Inara.

Melalui pernyataan terbaru kuasa hukum Insan, Tommy Tri Yunanto saat mendapingin Insan memenuhi panggilan Polda Metro Jaya untuk pemeriksaan.

Menurut Tommy, saat ini Insan tengah berjuang untuk kembali meluluhkan hati Mawa yang berstatus sebagai istri sahnya.

“Doakan yang terbaik buat Insanul kita mendukung bagaimana dia bisa balik lagi ke istri sahnya yaitu Mawa,” ungkapnya dikutip @selebfeed Kamis (22/1/2025).

Pernyataan ini kemudian menimbulkan pertanyaan terkait nasib Inara. Tommy menyebut hal itu adalah sebuah pilihan bagi Insan. Apakah akan mengejar cinta Mawa atau Inara.

“Itu kan jadi pilihan buat Insanul pasti akan melakukan satu tindakan yang dimana harus memilih,” katanya.

“Tadi abang bilang semoga dia bisa kembali dengan istri sahnya, berarti ada kemungkinan Insanul akan melepaskan Inara?,” tanya awak media.

Dengan tegas Tommy menyebut, kemungkinan besar Insan memang akan memilih untuk melepaskan Inara untuk kembali ke Mawa.

“Ada kemungkinan,” tegasnya.

Semantara itu, Insan tidak ingin menyebut secara gamlang soal kondisi rumah tangganya ke publik.

“Nggak usah dibahas soal itu yah yang pasti untuk semua pihak kita berharap bisa menjunjung perdamaian,” jelas Insan.

Sebelumnya, heboh soal dugaan perselingluhan yang dilakukan oleh Insanul fahmi dan Inara Rusli. Hingga pengakuan keduanya soal nikah siri.

Inara sempat melaporkan Insan atas tudingan penipuan dan menyebut akan memutus hubungan dengannya. Tapi, tak berselang lama, Inara justru mencabut laporan dan dengan terbuka mengakui hubungan rumah tangga mereka.

Sementara itu, proses hukum yang sebelumnya juga dilaporkan oleh Mawa terhadap suaminya dan Inara atas dugaan perselingkuhan dan perzinahan kini masih tetap berjalan. Inara dan Insan telah melalui pemeriksaan. (Elva/Fajar)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tim SAR Gabungan Temukan 6 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
• 9 jam lalukompas.tv
thumb
Ingat! Jadwal Persijap vs PSM, Laga Perdana Putaran Kedua
• 12 jam lalucelebesmedia.id
thumb
Update Banjir di DI Panjaitan, Cari Jalan Alternatif Jika Tak Mau Terjebak Genangan 50 Centimeter
• 9 jam laludisway.id
thumb
Curhatan haru Syifa Hadju mencintai dan dicintai itu mudah sejak bertemu El Rumi
• 4 jam lalubrilio.net
thumb
Trump Kembali Dorong Akuisisi Greenland, Tegaskan Tak Akan Gunakan Kekuatan Militer
• 6 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.