Jakarta Diguyur Hujan Delapan Jam Jika Tidak Dilakukan Modifikasi Cuaca

idxchannel.com
3 jam lalu
Cover Berita

Pemprov DKI Jakarta melakukan OMC hari ini sebagai respons dari prediksi BMKG yang memprediksi hujan akan mengguyur Jakarta selama delapan jam.

Jakarta Diguyur Hujan Delapan Jam Jika Tidak Dilakukan Modifikasi Cuaca. (Foto iNews Media Group)

IDXChannel - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) hari ini sebagai respons dari prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang memprediksi hujan akan mengguyur Jakarta selama delapan jam.

"Jakarta juga mudah-mudahan curah hujannya tidak seperti yang diprediksi oleh BMKG karena panjang diperkirakan delapan jam hujannya, mudah-mudahan ya hujan tapi tetap bisa dimonitor," kata Pramono di Jakarta Barat, Kamis (22/1/2026).

Baca Juga:
BMKG Ingatkan Tiga Provinsi Ini Waspada karena Curah Hujan Tinggi

Pramono menyampaikan, OMC hari ini dilaksakan dengan menebar dua kali bahan semai. Pelaksanaan OMC dimulai pukul 07.30 WIB.

"Tapi dari jam 7.30 tadi kami sudah melakukan modifikasi cuaca dalam hari ini kita akan menerbangkan dua kali jadi," katanya.

Baca Juga:
Hujan Deras Guyur Jakarta, Pramono Perintahkan Operasi Modifikasi Cuaca Dua Kali Pagi Ini

Dia pun mengklaim tanpa adanya modifikasi cuaca, hujan dengan durasi panjang akan terus mengguyur Jakarta. 

Baca Juga:
Sejumlah Rute Transjakarta Terlambat Imbas Hujan Deras Guyur Jakarta

"Karena memang hari ini seharusnya kalau tidak ada modifikasi cuaca pasti tadi masih hujan," ujar dia.

Dalam koordinasi dengan BMKG, Pramono turut menuturkan agar OMC tidak hanya dilaksanakan di Jakarta. Dia berharap BMKG juga melakukan modifikasi cuaca di daerah-daerah penyangga Jakarta.

"Untuk BMKG konsentrasi jangan hanya Jakarta ya, kiri kanannya juga dilakukan modifikasi cuaca terutama ya Tangerang, Bekasi kemudian Bogor, Depok dan sebagainya, jadi kami lakukan sekarang ini Jakarta konsentrasi di Jakarta, BMKG di luar Jakarta," ujar Pramono.

(Dhera Arizona)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KPK Sita Dokumen, Barang Elektronik, dan Uang Tunai dari Rumah Wali Kota Madiun Nonaktif Maidi
• 4 jam lalurealita.co
thumb
Kevin Diks Ternyata Tak Pikir Panjang Saat Ditawarin Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia
• 19 jam lalutvonenews.com
thumb
Banjir Jakarta Kian Meluas! 14 RT dan 18 Ruas Jalan Terendam, Air Capai 50 Cm
• 1 jam laluviva.co.id
thumb
Tips Mengelola Keuangan ala Gen Z: Cara Cerdas Hadapi Kebutuhan Mendesak Tanpa Panik
• 15 jam lalutvonenews.com
thumb
Penghormatan Terakhir Stephen Chow dan Jackie Chan untuk Bintang Kung Fu Hustle Bruce Leung
• 23 jam lalutabloidbintang.com
Berhasil disimpan.