Foto: Banjir Tak Kunjung Surut, Contraflow Diberlakukan di Jalan DI Panjaitan

kumparan.com
6 jam lalu
Cover Berita

Petugas gabungan memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa contra flow di Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur, Kamis (22/1/2026).

Langkah tersebut dilakukan untuk mengurai kemacetan panjang akibat banjir yang menggenangi kawasan tersebut sejak pagi hari.

Banjir yang terjadi di Jalan DI Panjaitan berdampak signifikan terhadap arus lalu lintas.

Banjir membuat kapasitas jalan berkurang, sehingga kendaraan melaju tersendat dan menyebabkan antrean panjang di sejumlah titik.

Petugas gabungan yang terdiri dari kepolisian dan instansi terkait tampak berjaga di lokasi untuk mengatur arus kendaraan.

Contraflow diterapkan dengan memanfaatkan sebagian lajur berlawanan arah guna mempercepat pergerakan kendaraan yang terjebak kemacetan.

Selain pengaturan lalu lintas, petugas juga mengimbau pengendara untuk tetap berhati-hati saat melintas di area banjir serta mengikuti arahan di lapangan.

Hingga siang hari, banjir masih terlihat di beberapa bagian jalan, sementara upaya penanganan terus dilakukan.

Kemacetan parah akibat banjir tersebut membuat waktu tempuh kendaraan meningkat, terutama pada jam-jam sibuk.

Pengguna jalan diimbau mencari jalur alternatif untuk menghindari kepadatan di sekitar Jalan DI Pandjaitan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
FEB Unisba Kirim 269 Mahasiswa Baru Ikuti Bela Negara untuk Tingkatkan Kedisiplinan
• 39 menit lalurepublika.co.id
thumb
Klasemen medali APG 2025: Indonesia di peringkat kedua
• 16 jam laluantaranews.com
thumb
Harga OTR Jakarta Chery Per Januari 2026
• 23 jam lalumedcom.id
thumb
Moms Mulai Cari Baju Lebaran, Bazar Lokal Ini Hadir di Kokas
• 2 jam laluherstory.co.id
thumb
Dari Inggris, Prabowo Bawa Komitmen Investasi Rp90 Triliun hingga Pembangunan 1.582 Kapal Nelayan
• 12 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.