Jenazah Korban Keempat Pesawat ATR 42-500 Diserahkan ke Tim DVI Polda Sulsel

metrotvnews.com
1 hari lalu
Cover Berita

Makassar: Satu jenazah korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 berhasil dievakuasi. Korban tersebut telah tiba dan diserahkan ke Biddokkes Polda Sulawesi Selatan untuk diidentifikasi. 

"Tentang siapa (korban) itu kewenangan Biddokkes," kata Direktur Operasi Basarnas RI, Laksamana Pertama TNI Yudhi Bramantyo, di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis, 22 Januari 2026.

Jenazah korban keempat pesawat ATR 42-500 tersebut tiba di Rumah Sakit Bhayangkara Makassar. Korban dibawa menggunakan ambulans sekitar pukul 23.30 WITA.
 

Baca Juga :

Basarnas: Total 2 Jenazah dan 9 Paket Body Part Korban Pesawat ATR 42-500 Ditemukan

Setibanya di rumah sakit, jenazah yang telah dibungkus dengan kantong mayat itu diturunkan dan langsung diserahkan ke Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Sulawesi Selatan. 

Korban pertama kali ditemukan di sekitar penemuan ekor pesawat ATR 42-500 dengan kedalaman jurang sekitar 350 meter dari Puncak Gunung Bulusaraung. "Jenazahnya utuh dan ditemukan di bawah ekor pesawat," jelas Yudhi. 


Proses evakuasi satu korban pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, Kamis, 22 Januari 2026. Metrotvnews.com/Muhammad Syawaluddin


Terkait kelima jenazah yang sudah ditemukan, pihaknya mengungkapkan proses evakuasi masih berlangsung. Jika semuanya berjalan lancar, seluruh jenazah bisa dibawa ke Tim DVI Polda Sulawesi Selatan untuk identifikasi, Jumat, 23 Januari 2026.

"Satu jenazah malam ini, semoga siang besok bisa dibawa lima lainnya," ungkapnya. 

Sebagai informasi, hingga saat ini sudah ada empat korban yang diserahkan ke Tim DVI Polda Sulawesi Selatan. Mereka terdiri dari jenazah Florencia Lolita Wibisono, jenazah Deden Maulana, satu bagian tubuh, dan jenazah terakhir yang baru diterima hari ini


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kebakaran Rumah Tongkonan di Toraja Utara, Satu Jenazah Hampir Terbakar
• 15 jam laluharianfajar
thumb
Upaya Kendalikan Banjir, Pramono Bakal Manfaatkan Sumur Resapan di Jakarta
• 3 jam laluidxchannel.com
thumb
Respon Dhena Devanka Usai Dirumorkan Menikah Siri dengan Anton Subowo
• 15 jam lalucumicumi.com
thumb
Zulkifli Hasan Buka Peluang Swasta Kelola Sampah Cilacap, Tegaskan Larangan Open Dumping
• 13 jam lalupantau.com
thumb
Link Live Streaming Inter vs Pisa di Serie A Besok Dini Hari
• 12 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.