JAKARTA, KOMPAS.TV – PT Djarum membuka lowongan kerja (loker) terbaru Januari 2026 bagi tenaga profesional untuk mengisi posisi Marketing Creative Graphic Designer.
Kesempatan ini terbuka bagi kandidat yang memiliki latar belakang kreatif, pengalaman di bidang desain, serta ketertarikan pada industri kreatif dan periklanan.
Lowongan ini ditujukan untuk mendukung kebutuhan tim marketing dalam mengembangkan strategi promosi perusahaan melalui konsep visual yang kreatif, inovatif, dan relevan dengan kebutuhan bisnis.
Baca Juga: Peluang Karier di BNI: Ada Lowongan Kerja Officer Development Program 2026
Posisi ini juga menuntut kemampuan kolaborasi lintas tim, mengingat peran Creative Graphic Designer akan bekerja erat dengan berbagai divisi dan mitra eksternal.
Posisi yang DibukaPT Djarum saat ini membuka rekrutmen untuk posisi:
Marketing Creative Graphic Designer
Status: Full-Time
Level: Profesional
Lokasi kerja: Jakarta, Indonesia
Posisi ini menjadi bagian penting dalam mendukung aktivitas pemasaran perusahaan, khususnya dalam menghasilkan materi promosi yang efektif dan selaras dengan strategi brand.
Gambaran Umum PekerjaanSebagai seorang Marketing Creative Graphic Designer, kandidat akan berperan dalam menyalurkan kreativitas melalui berbagai proyek promosi dan komunikasi visual.
Posisi ini berada di bawah tim marketing dan akan terlibat langsung dalam pengembangan ide, konsep, serta desain yang digunakan dalam berbagai kampanye perusahaan.
Baca Juga: Bank BTN Buka Lowongan Kerja 2026 untuk Posisi Teller Service Staff dan General Banking Staff
Creative Graphic Designer juga akan berkolaborasi dengan tim periklanan, Brand Management, Web Developer, serta vendor atau pihak ketiga lainnya.
Kolaborasi ini bertujuan untuk memastikan materi promosi yang dihasilkan sesuai dengan kebutuhan bisnis dan standar kualitas perusahaan.
Tugas dan Tanggung JawabDalam posisi ini, kandidat akan memiliki sejumlah tanggung jawab utama, antara lain:
- Melakukan koordinasi dengan user atau pihak terkait untuk memahami tujuan bisnis dan kebutuhan pekerjaan
- Mengembangkan ide-ide kreatif dan konsep baru untuk menghasilkan desain interaktif
- Menyusun prototype berdasarkan konsep dan ide yang telah disetujui
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV
- lowongan kerja PT Djarum
- lowongan PT Djarum
- loker PT Djarum
- Marketing Creative Graphic Designer
- lowongan desain grafis
- loker desain grafis Jakarta



