Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta hingga 27 Januari, Pramono Minta Satu Hari Dilakukan 2-3 Kali

kompas.tv
8 jam lalu
Cover Berita
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung saat memberikan keterangan di Jakarta, Jumat (23/1/2026). Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyebut, operasi modifikasi cuaca di wilayah Jakarta akan terus dilakukan hingga 27 Januari 2026. (Sumber: Tangkap layar KompasTV.)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyebut operasi modifikasi cuaca di wilayah Jakarta akan terus dilakukan hingga 27 Januari 2026.

Seperti diketahui, operasi modifikasi cuaca dilakukan sebagai langkah untuk mengantisipasi meningkatnya curah hujan pada puncak musim hujan.

"Jadi, sekali lagi modifikasi (cuaca) akan saya lakukan sampai tanggal 27 (Januari 2026)," kata Pramono dalam keterangannya di Jakarta pada Jumat (23/1/2026).

Baca Juga: 125 RT dan 14 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir Jumat Pagi

Ia pun telah memerintahkan agar modifikasi cuaca tidak hanya dilakukan sekali dalam satu hari, melainkan bisa dua atau tiga kali.  

"Seperti hari ini, harusnya modifikasinya hanya satu kali, saya perintahkan 2 sampai 3 kali, kalau perlu sampai tiga kali," tuturnya.

"Jadi, sampai tanggal 27 modifikasi cuaca boleh dilakukan satu hari sampai dengan tiga kali."

Menurut Pramono, operasi modifikasi cuaca dinilai cukup berpengaruh untuk menekan intensitas curah hujan.

"Tadi teman-teman datang kesini kan gulap gulita, karena operasi modifikasi cuaca dan sekarang sudah diterbangkan, maka kita merasakan sekarang matahari bisa kita lihat bersama-sama," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, sejumlah daerah di Jakarta terendam banjir hingga Jumat pagi. Salah satu penyebabnya karena tingginya intensitas curah hujan yang mengguyur wilayah tersebut. 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Tito-Dirhantoro

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • pramono anung
  • operasi modifikasi cuaca
  • jakarta
  • modifikasi cuaca di jakarta
  • banjir jakarta
  • banjir
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
DPR Mulai Seleksi Calon Deputi Gubernur BI Hari Ini
• 7 jam lalukatadata.co.id
thumb
Banjir Jakarta Lumpuhkan Sejumlah Rute Transjakarta dan Mikrotrans di Tiga Area
• 7 jam lalupantau.com
thumb
Banjir Tinggi di Perempatan Puri Arah Jalan Outer Ring Road, Pemotor Jangan Nekat!
• 2 jam laludisway.id
thumb
Area Resapan Air di Pulomas Diuruk Tanah, Pramono: Tolong Dilaporkan ke Kami
• 2 jam lalutvonenews.com
thumb
Prabowo Pamer Kondisi Ekonomi RI di WEF: Tumbuh Stabil 5%, Inflasi Terkendali
• 21 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.