Pemerintah Rebut Kembali Lahan dari Sugar Group, Nilainya Fantastis

fajar.co.id
9 jam lalu
Cover Berita

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Pemerintah telah mencabut 27 hak guna usaha (HGU) lahan yang berlokasi di tiga kabupaten di Provinsi Lampung. 

Seluas 85.244.925 hektare untuk pengembangan satuan dan daerah latihan TNI. 

Ada enam perusahaan di bawah Sugar Group Companies yang tak lagi bisa beroperasi. Mereka adalah PT CPB, PT GPA, PT ILCM, PT ILM, PT MKS, dan PT SIL.

Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid membeberkan total nilai menurut LHP BPK tahun 2015, dengan nomor 157/HP/XI/12/2015 tanggal 31 Desember tahun 2015, lalu audit LHP BPK nomor 53/HP/XIV Romawi/01/2020 pada 6 Januari tahun 2020, dan hasil audit LHP BPK nomor 153/LHP/XIVRomawi/12/2022 30 Desember 2022, sekitar Rp14,5 Triliun.

Setelah pencabutan HGU, lahan tersebut akan diserahkan kembali kepada pihak yang berhak, yakni Kementerian Pertahanan, untuk dikelola oleh TNI Angkatan Udara.

Aktivis Muhammad Said Didu menyampaikan apresiasi kembali atas ketegasan pemerintah mengembalikan asset negara.

Ditegaskan, pengembalian asset TNI seluas 85.244 yang sempat dirampok oleh oligarki hendaknya menjadi titik awal pengembalian asset negara yang dicuri lewat jalur hukum yang direkayasa oleh penegak hukum.

“Terbayang oleh kita betapa kuatnya Oligarki bersama penegak hukum masa lalu, Asset TNI di tengah kota dirampok lewat kerjasama dengan ATR/BPN dan penegak hukum,” ungkap Said Didu, Jumat, (23/1/2026).

Saatnya kata dia, perampokan seperti ini semua dibuka dan dikembalikan ke Negara, termasuk perampokan asset ex BLBI.

“Sesuai informasi, diduga ada ratusan hektar lahan ex BLBI juga sudah ‘diambil’ oleh PIK-2 lewat pintu belakang ‘jalur hukum’,” ujarnya. 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ekspansi PLTS, Investasi Hijau Satu Terima Pembiayaan Rp113 Miliar dari OCBC
• 7 jam lalubisnis.com
thumb
Gubernur Jabar tegaskan pajak tambang harus berpihak ke daerah
• 19 jam laluantaranews.com
thumb
Bali United Rekrut Diego Campos dari Kosta Rika, Perkuat Lini Serang Jelang Putaran Kedua Super League
• 15 jam lalupantau.com
thumb
dr. Zaidul Akbar Ungkap Resep Herbal Anti-Meriang, Batuk dan Pilek Langsung Membaik
• 2 jam lalutvonenews.com
thumb
Jakarta Berpotensi Diterjang Angin Kencang 23 hingga 24 Januari 2026, Warga Diminta Waspada
• 9 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.