Saham PBSA Bergerak di Bidang Apa? Emiten Infrastruktur, Intip Deretan Proyeknya

idxchannel.com
6 jam lalu
Cover Berita

PT Paramita Bangun Sarana Tbk (PBSA) adalah emiten infrastruktur yang menjalankan kegiatan usahanya di konstruksi bangunan, infrastruktur, dan sebagainya.

Saham PBSA Bergerak di Bidang Apa? Emiten Infrastruktur, Intip Deretan Proyeknya. (Foto: Paramita Bangun Sarana)

IDXChannel—Saham PBSA bergerak di bidang apa? Pada perdagangan Jumat (22/1/2026) sesi pertama, saham PT Paramita Bangun Sarana Tbk (PBSA) ditutup di Rp2.470 per saham, melemah 8,18 persen. 

PBSA masuk dalam deretan top value harian dengan nilai transaksi Rp62,92 miliaran dan top loser dengan penurunan 8 persenan. Namun dalam sebulan terakhir, PBSA telah mencatatkan kenaikan harga sebesar 60,78 persenan. 

Baca Juga:
PBSA Bakal Diversifikasi Proyek di Luar Industri Sawit

PT Paramita Bangun Sarana Tbk tercatat di papan pengembangan Bursa Efek Indonesia sebagai emiten infrastruktur yang menjalankan kegiatan usahanya di bidang konstruksi bangunan, infrastruktur, mekanikal, dan elektrikal. 

Melansir laman resmi perseroan (22/1/2026), perusahaan ini didirikan pada 2002. Kegiatan usahanya saat itu adalah konstruksi bangunan sipil, pembangunan infrastruktur (pemerataan jalan, fondasi jalan, dll), pekerjaan mekaninal, dan kelistrikan. 

Baca Juga:
Apa Bisnis LPCK? Developer Meikarta, Intip Profil Emiten dan Pengendali Sahamnya

PBSA mengerjakan proyek pertamanya di industri sawit pada 2008 dengan membangun bulking station berkapasitas 13.000 metrik ton di Kalimantan Tengah. Setahun kemudian PBSA mendapatkan proyek pengerjaan kilang minyak dari PT SMART Tbk di Marunda, Jakarta.   

Tahun-tahun berikutnya PBSA menggarap proyek di sektor sawit. Proyek konstruksi untuk industri yang dikerjakan perseroan mencakup fasilitas untuk refinery, oleochemical, biodiesel, power plant, jetty, palm oil mills, gedung perkantoran, dan sebagainya.

Baca Juga:
Siapa Pemilik Saham LPKR? Developer Lippo Karawaci, Ini Proyek dan Segmen Bisnisnya

Perseroan pernah menggarap pembangunan pabrik PKS di Sampit, kilang minyak di Tarjun dan Lampung, fasilitas Oleochemical untuk PT PT Energi Sejahtera Mas, dan fasilitas industri untuk PT Ivo Mas Tunggal. 

Pada 2018 perseroan membentuk entitas anak berdomisili di Malaysia untuk ekspansi dan mengantisipasi permintaan konstruksi dari negara tersebut. Sampai akhir 2024, perseroan memiliki empat entitas anak. 

Wilayah operasional PBSA mencakup Medan, Dumai, Lampung, Banten, Jakarta, Karawang, Bogor, Gresik, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Malaysia. 

Lalu siapa pemilik saham PBSA saat ini? Mengutip data Bursa Efek Indonesia, berikut ini adalah informasi kepemilikan di PT Paramita Bangun Sarana Tbk. 

Saham PBSA Bergerak di Bidang Apa? Informasi Kepemilikan Sahamnya

Sesuai laporan bulanan registrasi pemegang efek yang dilaporkan ke bursa pada Januari 2026, per akhir 2025 pengendali saham perseroan adalah PT Ascend Bangun Persada dan PT Sigma Mutiara. 

Keduanya memiliki saham masing-masing 1,38 miliar dan 1,12 miliaran, setara dengan 46,15 persen dan 37,56 persen dari total saham terdaftar. Pemegang saham mayoritas berikutnya adalah Bank of Singapore dengan kepemilikan 117 juta saham, atau 3,93 persen. 

Adapun masyarakat memiliki saham PBSA sebanyak 370 juta saham, setara 12,34 persen dari total saham terdaftar. Penerima manfaat akhir dari kepemilikan PBSA, atau pemilik perusahaan, adalah Yonggi Tanuwidjaja, Erwin Tanuwidjaja, dan Halim Susanto. 

PBSA mencatatkan sahamnya secara perdana di bursa pada 2016 dengan melepas 300 juta saham (20 persen) di harga penawaran Rp1.200 per saham. Dari penawaran perdana ini perseroan mengantongi dana sebanyak Rp360 miliar.   

Itulah informasi singkat tentang saham PBSA bergerak di bidang apa. 


(Nadya Kurnia)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Paparan Prabowo di World Economic Forum 2026
• 14 jam lalukumparan.com
thumb
Banjir Daan Mogot, Gegana Brimob Evakuasi Warga Terjebak di Ruko Golden Ville
• 2 jam lalusuara.com
thumb
Tim SAR Kembali Temukan 2 Body Part Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500
• 22 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Mendagri: Perpanjangan tanggap darurat Aceh Tamiang demi rekonstruksi
• 26 menit laluantaranews.com
thumb
Dubes Iran Nilai Dewan Perdamaian Gaza Tak Relevan Tanpa Akhiri Pendudukan
• 17 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.