BRI Super League: Menjamu Persik di Ternate, Hendri Susilo Yakin Motivasi Pemain Malut United Berlipat Ganda

bola.com
2 jam lalu
Cover Berita

Bola.com, Ternate - Malut United membuka putaran kedua BRI Super League 2025/2026 dengan menjamu Persik Kediri di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Sabtu (24/1/2026).

Meski bertindak sebagai tuan rumah, tampaknya tidak mudah bagi tim asuhan Hendri Susilo begitu saja menundukkan Macan Putih. Pada paruh pertama lalu, Malut United dibekuk Persik 1-2 di Kediri.

Advertisement
BACA JUGA: Hasil BRI Super League: Disaksikan John Herdman dan Shayne Pattynama, Persija Jakarta Kalahkan Madura United Melalui 2 Gol Penalti

Skuat asuhan Marcos Reina diyakini makin tangguh dengan kehadiran tiga legiuner asing seperti Adrian Luna, Jon Toral, dan Chechu Meneses yang dipinjam dari Malut United.

Fakta ini disadari oleh Hendro Susilo. Makanya dia tak ingin Gustavo Franca dkk. mengalami kekalahan lagi pada pertemuan kali ini. Pelatih yang tinggal di Kota Batu ini mengatakan anak asuhnya begitu antusias menatap pertandingan kontra Persik.

“Kami sudah banyak belajar selama setengah musim ini. Semua pemain begitu antusias dan serius menatap putaran kedua. Kami dapat pelajaran berharga saat bertemu Persik. Makanya kami tak mau kalah lagi,” ucap Hendri Susilo.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Mal Grand Indonesia Incar Trafik Pengunjung 2026 Tumbuh 5%
• 16 jam lalubisnis.com
thumb
Disdik DKI Berlakukan Pembelajaran Jarak Jauh Akibat Cuaca Ekstrem
• 15 jam lalutvrinews.com
thumb
Eri-Armuji Tegaskan Ada Pembagian Peran: Wali Kota Buat Kebijakan, Wawali yang Turun Lapangan
• 10 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Di Hadapan Pimpinan Dunia, Presiden Tegaskan Indonesia Tak Pernah Gagal Bayar Utang
• 20 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Eri Cahyadi Sentil Kepala Daerah: Jangan Salahkan Gaji Kecil Lalu Korupsi
• 2 jam lalusuarasurabaya.net
Berhasil disimpan.