JAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan Ketua Komisi Informasi Pusat (KIP) DKI Jakarta, Yulianto Widiraharjo angkat bicara saat majelis komisioner KIP mempertanyakan statusnya yang pernah menjadi relawan Jokowi saat memberikan keterangan sebagai ahli Bonjowi di sidang sengketa ijazah Jokowi, Jakarta, pada Rabu (21/1/2026).
Yulianto mengatakan bahwa statusnya sebagai relawan Jokowi tidak menggugurkan keahliannya lantaran dia hanya anggota organisasi bukan sebagai anggota partai.
"Saya sebagai ahli di mana kemudian oleh komisioner dipertanyakan kenapa saya kemudian ada pada posisi Deklarator Seknas Jokowi. Kalau di dalam Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik sendiri, kita itu yang tidak diperbolehkan adalah menjadi anggota partai, partisan sebagai anggota partai politik. Tetapi menjadi anggota organisasi massa itu diperbolehkan," ujar Yulianto kepada wartawan.
Baca Juga: Bonjowi Kecewa Jokowi dan Pratikno Tidak Hadir Sebagai Saksi di Sidang KIP
#ijazahjokowi #bonjowi #jokowi
Produser: Ikbal Maulana
Thumbnail: Lintang
Penulis : Ikbal-Maulana
Sumber : Kompas TV
- eks relawan jokowi
- eks ketua kip dki jakarta
- ijazah jokowi
- komisi informasi pusat
- yulianto widiraharjo




