Bayi Baru Lahir Terkena Cacar Air, Tertular dari Mana?

kumparan.com
3 jam lalu
Cover Berita

Bayi baru lahir dikenal memiliki daya tahan tubuh yang masih sangat rendah. Paparan virus yang bagi orang dewasa terlihat sepele, bisa berdampak serius pada bayi.

Salah satunya adalah cacar air, penyakit yang ternyata juga bisa menyerang bayi di usia sangat dini. Kasus ini juga terjadi pada seorang bayi berusia 42 hari yang didiagnosis terkena cacar air menurut sang dokter.

Ibu pemilik akun Instagram @ekadesmiari menceritakan bahwa bayinya didiagnosis terkena cacar air setelah dijenguk oleh beberapa orang. Menurut penjelasan dokter, saat dijenguk salah seorang penjenguk membawa virus cacar air dari luar dan tidak sengaja menularkan saat memegang bayinya.

Penyebab Bayi Terkena Cacar Air?

Ya Moms, tanpa disadari, seseorang bisa membawa virus meski tidak sedang menunjukkan gejala sakit.

Virus varisela (cacar air) sangat mudah menular. Pada bayi baru lahir, kondisi ini menjadi jauh lebih berisiko karena sistem imunnya belum matang.

“Cacar bisa menular lewat sentuhan, karena cacar ada blister yang bila pecah itu yang membawa virusnya,” jelas dr. Reza Fahlevi, Sp.A(K), pada kumparanMOM, Jumat (23/1).

Bayi Belum Punya Perlindungan Optimal

Vaksin varisela baru dapat diberikan saat anak berusia 1 tahun. Itu artinya, bayi di bawah usia 1 tahun belum memiliki perlindungan vaksin terhadap cacar air.

Perlindungan sementara memang bisa berasal dari antibodi ibu yang diturunkan sejak kehamilan.

“Namun, tidak semua ibu memiliki antibodi cacar, terutama jika belum pernah terkena cacar,” ujar dr. Reza

Untuk itu, perlindungan dari orang tua dan kesadaran orang sekitar terhadap bayi perlu diperhatikan. Bila ingin menjenguk bayi baru lahir atau Anda ingin menerima kunjungan pascapersalinan, maka ingat untuk menerapkan pembatasan ketat.

“Kontak langsung seperti memegang, memeluk, atau mencium bayi perlu dihindari agar bayi tidak tertular virus, seperti cacar atau infeksi saluran napas atas (ISPA),” tegas dr. Reza.

Menjaga jarak saat menjenguk bukan berarti orang tua bersikap sombong. Justru, ini adalah langkah penting untuk melindungi bayi dari risiko penyakit di masa awal kehidupannya, Moms.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Menteri Trenggono: Lautan Kita Menghadapi Ancaman Serius
• 21 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Gilberto Silva: Meraih Piala Dunia seperti Memenangkan Pertarungan Besar
• 20 jam lalutvrinews.com
thumb
Alwi Farhan Lolos ke Semifinal, Harapan Tunggal Indonesia Terjaga
• 18 jam lalumediaindonesia.com
thumb
KPK Sita Uang Ratusan Juta dari Rumah Sudewo Cs
• 13 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Potret festival tangkap ikan musim dingin di Heilongjiang
• 9 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.