Selebgram Lula Lahfah meninggal dunia pada Jumat (23/1) malam. Lula ditemukan tak bernyawa di apartemen miliknya oleh ART-nya yang bernama Asiah.
Lula sempat dibawa ke RS Fatmawati sebelum akhirnya dipindahkan ke rumah duka Sentosa di RSPAD Gatot Subroto untuk disemayamkan.
Jenazah Lula diketahui telah disalatkan di Masjid RSPAD Gatot Subroto. Sang kekasih, Reza Arap, dan kerabat Lula lainnya tampak hadir di rumah duka. Kesedihan tampak terekam jelas di wajah Reza sejak mendampingi jenazah Lula di RS Fatmawati hingga di rumah duka.
Rencananya Lula akan dimakamkan pada hari ini, Sabtu (24/1). Setelah disalatkan, jenazah Lula akan dibawa dan dimakamkan di TPU Rawa Terate Cakung, Jakarta Timur.
Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di apartemen miliknya. Penemuan itu bermula dari kekhawatiran ART Lula karena Lula tak kunjung keluar dari kamarnya. Hingga pada akhirnya dia meminta tolong pada pihak keamanan setempat untuk membuka paksa pintu kamar Lula.
Jenazah Lula ditemukan sudah tak bernyawa di kamarnya. Menurut hasil identifikasi awal, polisi menduga Lula meninggal karena sakit yang ia derita, merujuk pada obat-obatan dan surat rawat jalan yang ditemukan di apartemen Lula.





