Material Longsor di Gereja HKBP Tapanuli Utara Dibersihkan TNI

tvonenews.com
3 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, tvOnenews.com - Ramai-ramai personel TNI dari Batalyon Infanteri Teritorial Pembangunan (Yonif TP) 906/Sanalenggam terus bekerja keras untuk membersihkan material longsor pada kawasan Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP), di Desa Pagaran Lambung I Kecamatan Adiankoting, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara (Sumut).

“Kami mengerahkan 40 personel yang bekerja setiap hari sejak 19 Januari untuk membersihkan gereja dari material longsor,” kata Komandan Regu 1 Pleton 3 Senapan Kompi C Serda Owen Simanulang di Adiankoting, Sabtu (24/1/2026).

Ia mengatakan saat ini anggota TNI bekerja membuka akses jalan menuju gereja agar dapat dilewati kendaraan roda dua dan empat. 

“Kami membawa alat seperti gerobak, cangkul, sekop dan lainnya untuk mengangkut material longsor,” kata dia.

Selain itu, pihaknya membersihkan altar dan bagian dalam gereja yang juga terdampak longsor yang membuat tanah masuk dalam gereja.

Kemudian, personel juga bekerja memperbaiki sanitasi yang ada di belakang gereja karena tertimbun material longsor.

“Kami bekerja setiap hari agar gereja ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat beribadah,” kata dia.

Sementara Pengurus Gereja HKBP Parsingkaman Pangihutan Hutagalung mengaku sangat terbantu dengan kehadiran personel TNI itu. 

Ia mengatakan saat ini gereja sudah dapat kembali digunakan oleh masyarakat setempat untuk beribadah.

“Kami saksikan adik-adik TNI bekerja setiap hari membantu pembersihan gereja. Kami sangat terbantu,” kata dia. (ant/aag)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BNPB: Longsor di Cisarua Bandung Barat Dipicu Hujan Lebat
• 5 jam laluokezone.com
thumb
Gagal ke Final Indonesia Masters 2026 usai Kalah dari Tim Denmark, Jafar/Felisha: Mereka Menang Angin
• 31 menit laluviva.co.id
thumb
2.117 WNI Datangi KBRI Phnom Penh dalam Sepekan, Minta Bantu Dipulangkan
• 21 jam lalukumparan.com
thumb
Peringati HUT Ke-7, Gekrafs Gelar Doa Bersama di Huntara Sumbar
• 18 jam laludetik.com
thumb
Sektor Kepelabuhanan Batam Catatkan Kinerja Solid Sepanjang 2025
• 1 jam laluwartaekonomi.co.id
Berhasil disimpan.