Unik, Satu Pohon Durian di Banjarnegara Menghasilkan 15 Varietas Berbeda

metrotvnews.com
2 jam lalu
Cover Berita

Bagi sebagian orang, durian adalah soal aroma dan rasa. Namun di Banjarnegara, Jawa Tengah, durian juga menyimpan kisah tentang ketelatenan, kesabaran, dan inovasi pertanian. Dari sebuah kebun sederhana di pedesaan, lahir sensasi tak biasa.

Keunikan ini dapat ditemui di sebuah kebun durian di Desa Gembongan, Kecamatan Sigaluh. Dari satu batang pohon yang sama, beragam jenis durian tumbuh dan berbuah secara bersamaan. Setiap cabang menghasilkan varietas berbeda, mulai dari Musang King, Bawor, Duri Hitam, Montong, Petruk, hingga sejumlah varietas lokal khas Banjarnegara.

Perbedaan terlihat jelas pada warna daging buah yang bervariasi dari kuning pucat hingga kuning keemasan. Karakter rasanya pun beragam, ada yang legit manis, lembut, hingga memiliki sentuhan pahit yang khas.

Keunikan tersebut dihasilkan melalui teknik sambung pucuk atau top working, yakni menyatukan berbagai varietas unggulan pada pohon durian tua yang telah memiliki sistem perakaran kuat. Dengan teknik ini, satu pohon mampu memproduksi banyak jenis durian tanpa mengurangi kualitas buah.

“Pasca pemangkasan, dibutuhkan keahlian khusus. Jeda sekitar tiga tahun baru muncul produksi baru dari hasil top working tersebut,” ujar pemilik kebun, Triyono.
  Baca juga: Kalender Musim Buah 2026: Jadwal dan Tips Memilih Buah Segar
Meski membutuhkan proses panjang dan kesabaran, hasilnya kini mulai terasa. Dari total 15 varietas yang disambungkan, pohon durian tersebut telah dipanen sekitar 12 kali. Saat musim panen tiba, kebun ini ramai dikunjungi warga lokal hingga penikmat durian dari berbagai daerah.

Salah seorang pengunjung, Rizky Amalia mengaku takjub dengan konsep satu pohon banyak rasa.

“Rasanya beda-beda, ada yang lembut, manis, sampai pahit-manis. Awalnya saya ragu, tapi ternyata memang hasil sambung pucuk,” ujarnya.

Inovasi sederhana ini tak hanya menghadirkan pengalaman rasa yang unik, tetapi juga membuka nilai ekonomi baru bagi pertanian durian lokal. Dari Banjarnegara, satu pohon durian membuktikan bahwa kreativitas di sektor pertanian mampu melahirkan produk unggulan yang bernilai jual tinggi sekaligus menarik minat wisatawan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Brimob Sumbar bangun sepuluh sumur galian atasi krisis air di Agam
• 11 jam laluantaranews.com
thumb
Usut Dugaan Praktik Kecurangan dalam Kasus Gagal Bayar PT DSI, Bareskrim Polri Periksa 28 Saksi
• 20 jam lalutvonenews.com
thumb
Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih Kaliori Hampir Rampung, Zulhas: Ini Akan Melahirkan Gerakan Ekonomi Rakyat
• 4 jam lalupantau.com
thumb
Respons Keluhan Warga Terdampak Banjir, Gubernur DKI Tambah Pompa Air di Rawa Buaya
• 6 jam lalumerahputih.com
thumb
Jadwal Pendataan TKA SD dan SMP 2026, Ini Tanggal-tanggalnya
• 19 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.