Bunga Termahal di Dunia, Salah Satunya Hanya Mekar di Malam Hari

beautynesia.id
2 jam lalu
Cover Berita

Bunga kerap menjadi pilihan hadiah di hampir semua momen spesial. Namun, tahukah kamu kalau di berbagai belahan dunia terdapat beberapa jenis bunga yang dikategorikan sebagai bunga termahal?

Nilai tinggi dari bunga-bunga langka ini bukan karena visualnya saja yang memukau, tapi juga karena proses tumbuhnya yang rumit, masa mekar yang singkat, hingga kelangkaannya yang ekstrem. Melansir How Stuff Works, berikut 7 bunga termahal di dunia yang bernilai tinggi dan jarang bisa ditemui oleh banyak orang.

1. Bunga Kadupul

Bunga Kadupul, bunga termahal yang hanya mekar di malam hari/Foto: Dok. Lakpura

Bunga Kadupul (Epiphyllum oxypetalum) sering disebut sebagai ratu malam karena hanya mekar saat malam hari dan akan layu sebelum fajar menyingsing. Keunikan inilah yang membuat bunga ini masuk dalam kategori bunga termahal, meskipun secara teknis tidak memiliki harga jual. Nilainya terletak pada kelangkaan momen mekar dan keindahan aromanya yang lembut.

Karena bunga Kadupul tidak bisa dipetik tanpa langsung layu, bunga ini dianggap tak ternilai. Banyak kolektor tanaman hias rela menunggu bertahun-tahun hanya untuk menyaksikan satu kali mekarnya. Inilah alasan mengapa Kadupul sering disebut sebagai simbol keindahan yang tidak bisa dimiliki dan hanya bisa dinikmati.

(naq/naq)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bekap Chi Yu Jen, Alwi Farhan Pastikan Tiket ke Final Indonesia Masters 2026
• 23 jam laluviva.co.id
thumb
Pondok Pesantren Darul Mukhlishin di Aceh Tamiang Kini Bersih dari Tumpukan Kayu Pascabanjir
• 9 jam laludetik.com
thumb
Tanggapi Candaan Ahmad Dhani soal Inara Rusli, Virgoun: Aku Sih Yes
• 1 jam laluviva.co.id
thumb
Polda Jabar: 10 Kantong Jenazah Korban Longsor Bandung Barat Masuk Pos Tim DVI
• 19 jam lalurepublika.co.id
thumb
Minibus Oleng hingga Hantam Tiga Motor dan Gerobak di Karawang, Satu Pengendara Tewas
• 23 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.