Mayat Wanita di Kali Pesanggrahan Ternyata Warga Kembangan yang Hilang 3 Hari

kompas.com
2 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, KOMPAS.com - Identitas mayat wanita yang ditemukan tersangkut tumpukan sampah di Kali Pesanggrahan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (25/1/2026), terungkap.

Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk AKP Ganda Jaya Sibaranu memastikan korban berinisial N (38), seorang warga Kembangan, Jakarta Barat.

Kepastian ini didapat setelah polisi melakukan identifikasi dan pihak keluarga korban mendatangi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

"Keluarganya sudah datang, suami maupun kakak kandungnya," kata Ganda saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu.

Baca juga: Mayat Wanita Ditemukan Tersangkut Tumpukan Sampah di Kali Pesanggrahan

Berdasarkan keterangan keluarga, korban diketahui telah meninggalkan rumah sejak tiga hari lalu, tepatnya Jumat (23/1/2026).

Sejak berpamitan pergi, korban tidak kunjung pulang ke rumah hingga akhirnya ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di aliran kali.

"Menurut keterangan keluarga, dia tuh tiga hari yang lalu, hari Jumat ya, dia pergi dari rumah. Terus sampai hari ini enggak kembali-kembali. Pada saat itu ya ditemukan di situ, di sungai itu, di kali itu," ucap Ganda.

Meski korban telah menghilang selama tiga hari, Ganda menyebut pihaknya belum menerima laporan orang hilang di Polsek Kebon Jeruk.

Ia hanya mengetahui adanya poster orang hilang di media sosial yang dipublikasi sang suami.

"Kalau di kami sih enggak ada laporan orang hilang ya. Karena mereka warga Kembangan. Ya mungkin di Polsek Kembangan, enggak tahu ya apa dia lapor orang hilang di Kembangan, kami belum tahu gitu," jelas dia.

Baca juga: Polisi Sebut Mayat Lansia di Kali Baru Punya Riwayat Stroke, Diduga Jatuh

Terkait penyebab pasti kematian korban, Ganda belum bisa menyimpulkan secara medis.

Pasalnya, pihak keluarga disebut menolak untuk dilakukan otopsi terhadap jenazah korban.

Namun, berdasarkan informasi yang digali dari pihak keluarga, korban diketahui memiliki riwayat penyakit epilepsi.

"Belum (diketahui penyebab pastinya). Kalau menurut informasi keluarganya dia ada penyakit epilepsi, menurut keterangan keluarga," tutur Ganda.

.ads-partner-wrap > div { background: transparent; } #div-gpt-ad-Zone_OSM { position: sticky; position: -webkit-sticky; width:100%; height:100%; display:-webkit-box; display:-ms-flexbox; display:flex; -webkit-box-align:center; -ms-flex-align:center; align-items:center; -webkit-box-pack:center; -ms-flex-pack:center; justify-content:center; top: 100px; }

Atas dasar pertimbangan tersebut dan penolakan keluarga, jenazah kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ganda Putri Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan Juara Indonesia Masters 2026
• 2 jam lalumerahputih.com
thumb
KPK Geledah Koperasi di Pati, Angkut 7 Koper Terkait Kasus Bupati Sudewo
• 13 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Nama Baru dalam Daftar Beli Inter Milan di Sektor Kiper, Kini Incar Bintang Pesakitan Milik Chelsea
• 1 jam lalutvonenews.com
thumb
Artis Hollywood Kecam Agen Imigrasi AS Terkait Penembakan di Minneapolis
• 5 jam laludetik.com
thumb
Badai Salju Landa AS, Lebih dari 130.000 Rumah Alami Pemadaman Listrik
• 11 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.