Badan Geologi Peringatkan Potensi Longsor Susulan di Cisarua Bandung Barat

okezone.com
4 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengimbau masyarakat di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, untuk mewaspadai potensi longsor susulan, terutama saat hujan dengan intensitas tinggi dan durasi lama.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Geologi, Lana Saria menjelaskan, bahwa longsor yang terjadi dipicu oleh curah hujan tinggi sebelum dan saat kejadian.

Baca Juga :
Dua Anggota Polda Jabar Gugur saat Menolong Korban Longsor Cisarua Bandung Barat

"Faktor pemicu utama adalah curah hujan tinggi yang terjadi sebelum dan saat kejadian, yang menyebabkan peningkatan tekanan air pori, penurunan kuat geser tanah, hingga terjadinya kegagalan lereng," ujar Lana, Minggu (25/1/2026).

Selain faktor hujan, gerakan tanah di Desa Pasirlangu juga dipengaruhi oleh kondisi geologi setempat. Wilayah tersebut didominasi batuan gunungapi tua yang telah mengalami pelapukan, kemiringan lereng yang curam, serta keberadaan rekahan dan sesar geologi.

Berdasarkan Peta Zona Kerentanan Gerakan Tanah (ZKGT), wilayah terdampak termasuk dalam Zona Kerentanan Gerakan Tanah Menengah. Pada zona ini, gerakan tanah berpotensi terjadi, terutama pada lereng yang telah mengalami gangguan, baik secara alami maupun akibat aktivitas manusia, khususnya saat hujan deras berlangsung lama.

Baca Juga :
Operasi SAR Longsor Cisarua Bandung Barat Berjalan 24 Jam Nonstop

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Momen Haru Anak Korban Pesawat ATR 42-500 Bacakan Puisi untuk Ayahnya
• 10 jam lalurctiplus.com
thumb
Sungai Gintung Meluap, Banjir Bandang Terjang Rumah Warga di Pemalang | SAPA PAGI
• 11 jam lalukompas.tv
thumb
Kodam Jaya kerahkan mesin air minum reverse osmosis di Kayu Pasak
• 16 jam laluantaranews.com
thumb
Bupati Agam Optimis Daerahnya Bangkit, Pemerintah Pusat Turun Tangan Pulihkan Pascabencana
• 23 jam lalupantau.com
thumb
7 Makanan Ini Bisa Berbahaya untuk Ginjal
• 12 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.