Bursa Eropa Masih Waspadai Ketegangan Greenland-AS

wartaekonomi.co.id
10 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bursa Eropa ditutup melemah pada perdagangan di Jumat (23/1). Investor bersikap hati-hati dan menilai potensi gejolak perdagangan akibat ketegangan dari Greenland-Amerika Serikat (AS).

Dilansir dari Reuters, Senin (26/1), Indeks Stoxx 600 turun 0,1% ke 608,34. Secara mingguan, indeks tersebut mencatat penurunan 1,1%. Sentimen investor tertekan oleh meningkatnya ketidakpastian geopolitik.

Baca Juga: Bursa Asia Menguat, Saham Jepang Naik Usai Suku Bunga Ditahan BOJ

“Kami melihat peningkatan ketidakpastian secara umum tahun ini. Isu Greenland tampak mereda untuk sementara, investor menahan diri karena khawatir masalah ini bisa muncul kembali,” kata Kepala Strategi Saham Eropa Morningstar, Michael Field.

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump melontarkan ancaman terbaru untuk menerapkan tarif yang meningkat secara bertahap terhadap delapan negara dari Eropa. Ia ingin negaranya diizinkan membeli Greenland.

Meski Trump kemudian menarik kembali ancaman tersebut, investor tetap waspada terhadap penggunaan tarif sebagai alat negosiasi.

Ketidakpastian tersebut mendorong investor besar bersikap lebih berhati-hati dalam memegang aset AS.

Baca Juga: Saham Tertekan, Prajogo Pangestu Turun Gunung Serok BRPT, BREN dan CUAN Rp25,7 Miliar

Dari sisi data ekonomi, survei terbaru menunjukkan aktivitas bisnis di zona euro meningkat lebih lambat dari perkiraan pada bulan ini, dipicu oleh perlambatan pertumbuhan di sektor jasa yang dominan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pemkot Surabaya Wujudkan ‘Satu Keluarga Miskin Satu Sarjana’ Lewat Beasiswa
• 15 jam lalurealita.co
thumb
Pemerintah Bangun Jembatan di Desa-Desa Terpencil Aceh, Permudah Akses Warga
• 23 jam lalukumparan.com
thumb
Manfaat Susu Almond yang Baik untuk Kesehatan Tubuh
• 7 jam lalubeautynesia.id
thumb
Klinik Waluya Sejati Abadi Sukabumi Resmi Beroperasi Kembali
• 23 jam lalutvrinews.com
thumb
Immanuel Ebenezer Sindir KPK Konten Kreator dan Operasi Tipu Tipu
• 1 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.