Kapolri Tegaskan Polri Dukung MBG: Target 100 SPPG, Kini Sudah Bangun 1.160

detik.com
7 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan Polri mendukung program makan bergizi gratis (MBG) yang merupakan prioritas Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka. Dia mengatakan jumlah satuan pelayanan pemenuhan gizi (SPPG) Polri juga sudah melampaui target.

Hal itu disampaikan Kapolri dalam rapat kerja bersama Komisi III DPR di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (26/1/2026). Sigit mengatakan Polri memasang target untuk mengoperasikan 100 SPPG.

Baca juga: Polri Kontribusi Swasembada Pangan, Kapolri: Panen Jagung 3,5 Juta Ton di 2025

"Terkait dengan program makan bergizi, Polri juga ikut terlibat langsung. Beberapa waktu lalu kami menargetkan 100 SPPG, pada saat 1 Juli 2025," kata Sigit.

Sigit mengatakan kini jumlah SPPG yang sudah dibangun oleh Polri telah melampaui target. Dia mengatakan ada 1.160 SPPG yang dibangun.

"Namun ternyata saat ini, kami telah melampaui target. Saat ini kami telah membangun 1.160 SPPG," kata Sigit.

Sigit menargetkan Polri bisa memiliki 1.500 SPPG hingga akhir 2026. Dia menegaskan SPPG Polri ditujukan untuk mendukung program makan bergizi gratis.

"Kami memiliki target sampai akhir 2026 kami memiliki 1.500 SPPG," ucapnya.

Baca juga: Kapolri Bongkar Modus TPPU Judol: Rekening Berlapis Libatkan Perusahaan Cangkang




(haf/imk)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Aneh! Situs Resmi  Komisi Pusat Inspeksi Disiplin Partai Komunis Tiongkok Menghapus Pengumuman Kejatuhan Petinggi Militer Zhang Youxia dan Liu Zhenli
• 8 jam laluerabaru.net
thumb
Immanuel Ebenezer Sindir KPK Konten Kreator dan Operasi Tipu Tipu
• 5 jam laluliputan6.com
thumb
Gas Air Mata dan Bentrokan Warnai Protes Penembakan Agen Federal di Minneapolis
• 18 jam laludetik.com
thumb
Update Longsor Cisarua Bandung Barat: 27 Kantong Jenazah Dievakuasi
• 23 jam lalukumparan.com
thumb
Chelsea bawa pulang tiga poin usai taklukkan Crystal Palace 3-1
• 16 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.