ART Lula Lahfah Ngaku Sempat Dengar Erangan dari dalam Kamar pada Jumat Dini Hari, Sorenya Sang Selebgram Ditemukan Meninggal

tvonenews.com
3 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, tvOnenews.com - Pihak kepolisian masih mendalami perihal kematian selebgram Lula Lahfah, yang ditemukan tewas di kamar apartemennya, Jumat (23/1/2026).

Polda Metro Jaya juga telah mendapatkan keterangan dari asisten rumah tangga (ART) Lula Lahfah yang berada di tempat kejadian sebelum selebgram itu meninggal dunia.

Menurut ART tersebut, perempuan 26 itu sempat terdengar mengerang kesakitan dari dalam kamar pada Jumat dini hari.

"Jam 2 dini hari, ART mendengar dia kayak kesakitan, iya orang kesakitan, erangan," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Kombes Pol Budi Hermanto, Senin (26/1/2026).

Berdasarkan keterangan yang didapatkan polisi, selebgram sekaligus aktris itu pulang ke apartemennya pada Kamis (22/1/2026) malam.

Diketahui pula, ia sedang dalam rawat jalan setelah melakukan operasi batu ginjal. Selain itu, Lula juga diketahui menderita gangguan asam lambung akut.

"Habis operasi batu ginjal, asam lambung akut," katanya lagi.

Merasa khawatir, sang ART pun mengetuk pintu kamar sang selebgram pada Jumat pagi sekira pukul 09.00 WIB. Namun, saat itu tidak ada jawaban.

Hingga akhirnya menjelang sore kekasih Reza Arap itu tak kunjung keluar dari kamarnya. ART tersebut pun mulai merasa khawatir.

Sore harinya, ART mencoba menghubungi keluarga dan kerabat Lula. Selain itu, pihak apartemen ikut hadir dan berupaya membuka pintu kamar sang selebgram.

"Sore akhirnya lapor ke sekuriti lagi minta ada keluarga atau orang dekat yang bisa menjamin kalau teknisi atau pihak apartemen mendobrak pintu kamar, membuka kamar karena kamar terkunci dari dalam," ungkap Budi.

Betapa terkejutnya ketika di dalam kamar itu ditemukan kondisi Lula sudah tidak bernyawa.

Meski demikian, Budi mengungkapkan polisi belum mengetahui pasti penyebab kematian sang selebgram. (iwh)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kode Misterius Utut, Budi Djiwandono Sebentar Lagi di Eksekutif
• 7 jam laluokezone.com
thumb
Jadi Terdakwa Korupsi, Eks Wamenaker Noel: Boro-boro Nerima, Singkatan K3 Saja Saya Tidak Tahu
• 4 jam lalusuara.com
thumb
Takluk di Final Indonesia Masters 2026, Raymond/Joaquin Petik Pelajaran Berharga
• 21 jam lalukompas.tv
thumb
Hadiri WEF 2026, Dirut BRI Ungkap Peluang Akselerasi Bisnis Fintech di Indonesia
• 9 jam lalurctiplus.com
thumb
Menilik Potensi Saham BBCA Jelang Rilis Laporan Keuangan 2025
• 17 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.