Kapolri Buka Suara soal Wacana Pelibatan TNI Tangani Terorisme

okezone.com
13 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo angkat bicara terkait wacana pelibatan Tentara Nasional Indonesia (TNI), dalam penanganan tindak pidana terorisme. Isu ini mencuat seiring beredarnya draf Peraturan Presiden (Perpres) yang mengatur peran TNI dalam penanggulangan terorisme.

Listyo menegaskan, saat ini Polri masih menunggu proses harmonisasi regulasi tersebut yang tengah dibahas oleh pemerintah.

Baca Juga :
Iran Tangkap Kelompok Teroris Terkait Israel, Rencanakan Pembunuhan hingga Sabotase

"Tentunya ini sedang dibicarakan dan kami masih menunggu proses harmonisasi yang sedang berjalan," ujar Listyo usai menghadiri rapat bersama Komisi III DPR RI di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (26/1/2026).

Mantan Kabareskrim Polri itu berharap proses harmonisasi dilakukan secara komprehensif dengan memperhatikan berbagai aspek, terutama terkait batasan kewenangan jika TNI nantinya benar-benar dilibatkan dalam penanganan terorisme.

“Karena ada batasan-batasan yang harus kita jaga, sehingga maksud dari peraturan tersebut benar-benar sesuai dengan kebutuhan dan tidak keluar dari koridor yang sudah diatur,” jelasnya.

Baca Juga :
Densus 88 Tangkap 7 Teroris Sepanjang Nataru

Listyo menekankan pentingnya kejelasan pengaturan peran dan fungsi masing-masing institusi agar sinergi dalam penanggulangan terorisme dapat berjalan efektif tanpa menimbulkan tumpang tindih kewenangan.

(Awaludin)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Everton vs Leeds Imbang, Gol Thierno Barry Selamatkan The Toffees
• 9 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Purbaya Respon Soal Dirinya ‘di-Noel-kan’: Gaji Gue Gede Di Sini
• 15 jam lalueranasional.com
thumb
Urgensi Critical Minerals dan Agresivitas Amerika Serikat di Greenland
• 6 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Video: Gempa M 5,5 Guncang Jatim Hingga Bali Tidak Berpotensi Tsunami
• 2 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Shopee Gandeng Kementerian UMKM RI Dukung UMKM Terdampak Bencana Sumatera Bangkit, Intip Yuk!
• 18 jam laluherstory.co.id
Berhasil disimpan.