Langkah Tegas Perbaiki Kinerja, Menkeu Bakal Rombak Seluruh Pejabat Strategis Bea Cukai

tvrinews.com
4 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Ricardo Julio

TVRINews, Jakarta

Menteri Keuangan RI Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan akan melakukan perombakan besar-besaran terhadap jajaran pejabat Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) dalam waktu dekat. Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya tegas pemerintah dalam memperbaiki kinerja institusi tersebut.

Purbaya mengungkapkan bahwa rencana perombakan ini sebenarnya sudah dipertimbangkan sejak awal dirinya menjabat, namun ia memilih momentum yang tepat agar tidak mengganggu stabilitas penerimaan negara di akhir tahun lalu.

"Sebentar lagi Bea Cukai dan Pajak akan saya obrak-abrik. September kan saya baru masuk bulan itu kan, kalau kita obrak abrik bulan itu kacau, masih di tahap akhir dari penumbuhan pajak," kata Purbaya dalam acara Indonesia Fiscal Forum (IFF) 2026 di Jakarta, Selasa 27 Januari 2026.

Menteri Keuangan membocorkan bahwa perombakan tersebut mencakup level kepala kantor wilayah hingga pejabat di lima pelabuhan besar di Indonesia. Sejumlah pejabat bahkan akan dinonaktifkan sementara dari jabatannya.

"Di Bea Cukai akan saya kasih kejutan agak drastis. Mungkin beberapa hari lagi, besok kali ya. Jadi saya ganti semua pejabatnya selain Dirjen. Di sekeliling Dirjen saya tukar semuanya. Terus seluruh kepala pelabuhan dan kepala kantor wilayah yang mengawasi pelabuhan saya ganti semua. Sebagian saya rumahin. Jadi pejabat di lima pelabuhan besar akan diganti semua," tegasnya.

Menurut Menkeu, langkah drastis ini diperlukan agar internal Bea Cukai bekerja lebih serius dalam mencegah kebocoran penerimaan negara. Pergantian tersebut diharapkan dapat memastikan target penerimaan perpajakan tahun ini dapat tercapai secara maksimal.

"Ini message (pesan) untuk teman-teman Bea Cukai yang lain supaya bekerja dengan lebih serius ke depan," tuturnya.

Meski akan melakukan pembersihan besar-besaran, Purbaya menilai sumber daya manusia di lingkungan DJBC sebenarnya memiliki kemampuan yang mumpuni. Namun, ia merasa masih perlu dorongan kuat agar kinerja mereka bisa lebih optimal di lapangan.

Terkait sosok pengganti, Purbaya menjelaskan bahwa rotasi akan tetap dilakukan di lingkup internal DJBC. Ia mempertimbangkan aspek kecepatan operasional karena pejabat dari luar dinilai membutuhkan waktu adaptasi yang lebih lama terhadap teknis kerja di pelabuhan.

"Ada (pejabat) yang lebih muda naik, ada yang saya tukar. Tapi kalau dari luar kan biasanya sih enggak tahu operasi Bea Cukai akan lebih lama. Tapi yang jelas nanti beberapa pejabat itu saya rumahkan aja," tambah Menkeu.

Langkah ini diharapkan menjadi momentum transformasi bagi Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dalam memberikan layanan transportasi dan pengawasan barang yang lebih akuntabel bagi masyarakat.

Editor: Redaktur TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Gaji Shayne Pattynama di Buriram United vs Persija Jakarta, Klub Mana yang Berani Bayar Mahal?
• 18 jam lalutvonenews.com
thumb
Kemampuan AI Makin Konstektual dan Adaftif di Berbagai Perangkat
• 11 jam laluharianfajar
thumb
Waktu Kenaikan Tarif KRL Masih Tunggu Kajian Pemerintah
• 23 jam lalukumparan.com
thumb
Mutasi 85 Perwira Polri, Pengamat Ingatkan Jangan Sekadar Formalitas
• 7 jam lalumerahputih.com
thumb
Cegah Cuaca Ekstrem, BMKG Gelar Modifikasi Cuaca di Jabar hingga 29 Januari
• 22 jam laluokezone.com
Berhasil disimpan.