GenPI.co - Timnas Indonesia membantai Korea Selatan pada laga perdana Grup A Piala Asia Futsal 2026.
Skuad Garuda menjamu Korea Selatan di Indonesia Arena, Jakarta, Selasa (27/1) pukul 19.00 WIB.
Didukung ribuan suporter yang memadati arena, Timnas Futsal Indonesia langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit awal.
Tekanan cepat yang diterapkan pasukan Hector Souto membuahkan hasil ketika laga baru berjalan dua menit.
Umpan matang Muhammad Rizki Xavier sukses disambut Mochammad Iqbal, yang menuntaskannya menjadi gol pembuka ke gawang Korea Selatan. Indonesia unggul 1-0.
Keunggulan Indonesia bertambah pada menit ke-11. Berawal dari umpan Ardiansyah Nur ke area tengah, Rio Pangestu menyelesaikannya menjadi gol kedua. Skor 2-0 bertahan hingga akhir babak pertama.
Memasuki babak kedua, Korea Selatan mencoba tampil lebih agresif. Namun, Indonesia justru kembali mencetak gol cepat.
Baru satu menit paruh kedua berjalan, Mochammad Iqbal kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mencetak gol keduanya pada pertandingan ini. Indonesia menjauh dengan keunggulan 3-0.
Tekanan Indonesia tidak mengendur setelah unggul tiga gol. Itu terlihat saat Israr Megantara menambah penderitaan Korea Selatan lewat gol keempat pada menit ke-30.
Pesta gol Indonesia ditutup lewat aksi Reza Gunawan pada menit ke-37 melalui tendangan akurat yang tak mampu dibendung kiper Korea Selatan. Skor 5-0 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.(*)
Simak video pilihan redaksi berikut ini:




