Jakarta, IDN Times - Warga Bangladesh yang berniat mencari kerja di Rusia dikabarkan banyak yang bernasib nahas. Mereka malah dipaksa jadi tentara bayaran untuk ikut perang melawan Ukraina. Informasi ini dibeberkan secara detail dalam laporan investigasi khusus yang dirilis AP News pada Selasa (27/1/2026).
Laporan tersebut menjelaskan bahwa warga Bangladesh dibujuk untuk merantau ke Rusia dengan iming-iming mendapatkan pekerjaan. Namun, banyak dari mereka yang justru malah ditipu. Alih-alih dapat kerja dengan upah layak, mereka malah dipaksa jadi tentara bayaran untuk membantu Rusia melawan Ukraina.
Bahkan, beberapa dari mereka ada yang sampai bertahun-tahun terpaksa jadi tentara bayaran untuk berperang. Banyak juga dari mereka yang hilang karena diduga tewas dalam peperangan atau tewas karena mendapat perlakuan kasar dari atasannya.



