BI Ramal Ekonomi RI Tumbuh hingga Sentuh 5,9% di 2027

wartaekonomi.co.id
2 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menyatakan optimisme terhadap prospek pertumbuhan ekonomi Indonesia hingga 2027, meskipun ketidakpastian global masih berlangsung.

Perry menyampaikan, pada 2025 pertumbuhan ekonomi Indonesia diperkirakan berada di kisaran 4,7%–5,5%. Laju pertumbuhan kemudian diproyeksikan meningkat pada 2026 di rentang 4,9%–5,7%, sebelum mencapai kisaran 5,1%–5,9% pada 2027.

“Mari kita optimistis, optimis, optimis. Yakin bahwa 2026–2027 akan lebih hebat. Berhentilah wait and see,” ujar Perry saat peluncuran Laporan Perekonomian Indonesia 2025 di Jakarta, Rabu (28/1/2026).

Baca Juga: Proyeksi Ekonomi Tumbuh 5,7% di 2026, Bos BI: Berhenti Wait and See

Menurut Perry, sikap wait and see atau menunda pengambilan keputusan ekonomi justru berpotensi menghambat momentum pertumbuhan. Ia mendorong pelaku usaha untuk segera mengambil langkah ekspansif guna memanfaatkan peluang pemulihan ekonomi.

“Kalau kita teruskan wait and see akan ketinggalan kereta. Jadi optimisme itulah yang akan membawa ekonomi kita ke lebih baik. Mari kita bangun optimis, optimis, optimis,” tegasnya.

Di tengah proyeksi pertumbuhan tersebut, Bank Indonesia juga menegaskan komitmennya menjaga stabilitas makroekonomi, terutama stabilitas harga. Perry memastikan otoritas moneter akan terus mengendalikan inflasi agar tetap berada dalam sasaran.

Baca Juga: BI Ungkap Faktor Penopang Pertumbuhan Ekonomi 5,7% di 2026

“Stabilitas harga dan tekanan inflasi akan terus dijaga oleh BI agar tetap berada di kisaran 2,5% plus minus 1%,” ujarnya.

Perry menekankan keyakinan dan optimisme menjadi faktor penting untuk mendorong aktivitas ekonomi nasional ke level yang lebih tinggi di tengah tantangan global yang masih berlanjut.

“Jadi mari kita bangun optimisme ini. Keyakinan itu yang akan membawa ekonomi kita akan lebih tinggi,” pungkas Perry.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Laga Penentuan! Barcelona Vs Copenhagen Jadi Ujian Besar Hansi Flick
• 14 jam lalutvonenews.com
thumb
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
• 20 jam lalusuara.com
thumb
Indonesia–Jepang Perkuat Kerja Sama Museum Hingga Repatriasi
• 5 jam lalutvrinews.com
thumb
Gagal Melarikan Diri, Pejambret Dihajar Massa
• 9 jam lalurealita.co
thumb
Komdigi Cegah Kejahatan Digital: Registrasi Biometrik hingga Nomor SIM Dibatasi
• 19 jam lalukatadata.co.id
Berhasil disimpan.