-
-
-
-
-
Isu kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang sempat disinggung oleh Julia Prastini atau Jule memang sempat menarik perhatian publik. Meski pada akhirnya Jule meminta maaf lantaran pernyatannya tersebut, namun hal ini cukup berdampak kepada mantan suaminya, Na Daehoon.
Jika sebelumnya memilih bungkam, kini Na Daehoon itu siap mengambil tindakan tegas. Hal ini dilakukan lantaran isu KDRT tersebut rupanya membuat dirinya dan keluarga bahkan penggemarnya mendapat hujatan.
"Keputusanku untuk memilih diam, ternyata membuat orang-orang di sekitarku, keluargaku, dan kalian yang selama ini mendukungku, harus menerima cemoohan dan ejekan. Itu sungguh menyakitkan bagiku," tulis Na Daehoon di Instagram Story.
Ayah tiga anak itu juga seolah menegaskan, tidak akan tinggal diam jika spekulasi, tudingan, dan informasi yang disebarkan tentangnya tidak sesuai fakta. Na Daehoon bahkan siap mengambil langkah hukum demi melindungi dirinya dan anak-anaknya.
"Apabila spekulasi, tudingan, dan informasi yang tidak sesuai fakta terus disebarkan, maka hal tersebut tidak bisa lagi dianggap sebagai persoalan pribadi," imbuhnya.
Lebih lanjut, selebgram asal Korea Selatan itu juga berharap, ke depannya tidak ada lagi kesalahpahaman dan tudingan tidak penting yang ditujukan padanya. Na Daehoon mengaku bahw adirinya hanya ingin fokus menjalani kehidupan yang tenang bersama anak-anaknya.
"Aku sungguh berharap tidak ada lagi kesalahpaham dan keramaian yang tidak perlu. Fokusku ke dapan hanyalan menjaga kehidupan dan keseharian anak-anakku. Ini adalah penjelasan terakhir yang ingin aku sampaikan. Terima kasih untuk semua yang selalu percaya dan mendukung aku," pungkasnya.
Sementara itu, Jule beberapa waktu yang lalu diketahui sempat mengaku memiliki bukti bahwa mantan suaminya itu melakukan KDRT hingga membuatnya memilih berselingkuh. Namun, bukti-bukti itu hingga kini tidak pernah dirilis. (ND)




