Grid.ID - Dokter Kamlia kembali menghadiri persidangan kasus dugaan peredaran narkoba yang dihadapi Ammar Zoni. Kali ini, dokter Kamelia membawa sang putri, Arumi ke dalam ruang sidang.
Dokter Kamelia membawa Arumi sebelum persidangan dimulai. Kekasih Ammar Zoni itupun mengungkapkan alasannya membawa sang putri ke ruang sidang.
“Tadi di bawah (ruang tunggu terdakwa) nggak bisa masuk, tapi bukan berlaku buat Bang Ammar doang, tapi memang semua tahanan yang di bawah nggak boleh masuk,” ujar Dokter Kamelia ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (29/1/2026).
Menurut Dokter Kamelia, biasanya pertemuan sang putri dengan Ammar Zoni terjadi di bawah sebelum masuk ke ruang persidangan. Biasanya setelah pertemuan di bawah, Arumi langsung dibawa pulang dan tak diajak ke ruang sidang.
“Biasanya kan ketemu di bawah terus langsung pulang, jadi nggak bisa ketemu tadi. Ketemunya cuma tadi pas turun dari mobil, itu pun juga udah cepat banget karena harus dijemput sama petugasnya. Jadi nggak sempat ngobrol banyak,” lanjutnya.
Rencananya, Arumi akan melihat Ammar Zoni di ruang sidang dalam waktu yang singkat. Meskipun demikian, Arumi pun tak boleh berdekatan dengan Ammar Zoni saat berada di ruang sidang.
“Nggak, tapi entar kan di persidangan nggak boleh ini kan, nggak boleh deket-deket kan. Nanti di dalam aja paling,” tutup Dokter Kamelia.
Seperti diketahui sebelumnya, Dokter Kamelia merupakan kekasih Ammar Zoni yang tampak setia mendampingi sang aktor di persidangan kasus dugaan narkoba. Ammar Zoni juga tampaknya sudah dekat dengan anak Dokter Kamelia, Arumi. (*)
Artikel Asli


