Kaesang Umumkan Bergabungnya Rusdi Masse ke PSI

tvrinews.com
7 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Intan Kw

TVRINews, Jakarta

Eks Kader Partai Nasdem, Rusdi Masse Mappasessu (RMS) resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Hal itu diumumkan oleh Ketua Umum (Ketum) PSI Kaesang Pangarep dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PSI di Makassar, Sulawesi Selatan.

Kaesang memperkenalkan RMS kepada peserta Rakernas melalui pantun yang disambut tepuk tangan meriah.

"Ke Makassar naik Air Asia, jangan lupa minum es. Mari keluarga Partai Solidaritas Indonesia, kita sambut Bang RMS," kata Kaesang, Kamis, 29 Januari 2026.

Setelah itu, RMS naik ke atas panggung. Di atas panggung, Kaesang menyematkan jaket PSI sebagai simbol resmi bergabungnya RMS ke partai tersebut.

Dalam sambutannya, RMS menyampaikan terima kasih kepada jajaran pengurus PSI dan berharap dapat berkontribusi bagi pengembangan partai ke depan.

"Terima Kasih Mas Ketum, terima kasih semua teman-teman dari DPP PSI. Mudah-mudahan dengan kehadiran saya di PSI bisa berbuat banyak untuk bagaimana supaya PSI jauh lebih bagus datipada yang pernah saya lalui," ujar RMS.

Editor: Redaksi TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Panduan saat Terjadi Gempa di Dalam Ruangan hingga Transportasi Umum
• 22 jam lalukompas.tv
thumb
Ambisi PSI Gusur Nasdem Jadi Juara di Sulsel
• 12 jam lalukompas.com
thumb
Kali Ciliwung Meluap, Ratusan Rumah di Cakung Terendam Banjir Hingga 1 Meter
• 9 jam laluviva.co.id
thumb
Truk ODOL Masih Berkeliaran, KDM Ancam Tak Akan Perbaiki Jalan Provinsi
• 3 jam lalubisnis.com
thumb
Tim SAR Gabungan Temukan 2 Kantong Jenazah Korban Longsor Cisarua di Hari Keenam Pencarian
• 2 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.