Gus Alex Diperiksa KPK untuk Perhitungan Kerugian Negara, Sudah Dicekal

jpnn.com
16 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa tersangka Ishfah Abidal Aziz alias Gus Alex terkait perhitungan kerugian negara dalam kasus dugaan korupsi penentuan kuota dan penyelenggaraan ibadah haji tahun 2023-2024 di Kementerian Agama.

Pemeriksaan difokuskan untuk menguatkan bukti dan menghitung kerugian negara.

BACA JUGA: PBNU Mengampuni Gus Yahya, Muktamar Juli atau Agustus

"Pemeriksaan hari ini fokus berkaitan dengan perhitungan kerugian negara," kata Juru Bicara KPK Budi Prasetyo di Jakarta, Kamis (29/1).

"Sehingga dalam proses pemeriksaannya hari ini dilakukan secara intensif oleh auditor BPK," tambahnya.

BACA JUGA: Diperiksa KPK 8 Jam Soal Korupsi Kuota Haji, Gus Alex Ogah Berkomentar

Pemeriksaan ini melengkapi proses sebelumnya yang juga melibatkan pihak lain seperti penyelenggara ibadah haji khusus (PIHK), asosiasi, dan pejabat Kemenag.

"Selain itu, untuk pemeriksaan saksi-saksi lainnya yang juga dilakukan di hari-hari sebelumnya sebagian dilakukan oleh penyidik KPK untuk melengkapi bukti-bukti awal yang sudah diperoleh sebelumnya sehingga bukti yang ditemukan dalam perkara ini menjadi lebih kuat," ucap Budi.

BACA JUGA: KPK Kembali Periksa Gus Alex Terkait Perkara Korupsi Kuota Haji

Kasus ini dikonstruksi berdasarkan Pasal 2 dan 3 UU Tipikor. KPK sebelumnya mengumumkan perhitungan awal kerugian negara mencapai lebih dari Rp1 triliun dan telah menetapkan mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas serta Gus Alex sebagai tersangka. Selain penyidikan KPK, Pansus Hak Angket Haji DPR juga menemukan kejanggalan dalam penyelenggaraan haji 2024. (antara/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... 6 Prinsip Penataan Kepemimpinan NU Versi Gus Salam


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ketajaman Ramadhan Sananta Masih Tersendat di Liga Malaysia, Posisinya Semakin Terancam Kehadiran Striker Nigeria
• 14 jam lalubola.com
thumb
Pemerintah Umumkan Fisik dan Volume Otak Anak Penerima MBG Akan Diukur
• 23 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Waspada Virus Nipah, IDAI Imbau Anak-anak Hindari Buah Bekas Hewan
• 13 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Bisa Jadi Pasangan Terbaik, Ini 4 Fakta Menarik Capricorn dalam Hubungan Asmara
• 18 jam lalubeautynesia.id
thumb
Prabowo Bahas Rencana Groundbreaking 141 Ribu Unit Rumah Subsidi, Bakal Serap 80 Ribu Tenaga Kerja
• 7 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.