Breaking News! Dirut Bursa Efek Indonesia Mengundurkan Diri

cnbcindonesia.com
7 jam lalu
Cover Berita
Foto: Direktur Utama BEI Iman Rachman mundur dari jabatannya Jumat, (30/1/2026).

Jakarta, CNBC Indonesia — Direktur Utama Bursa Efek Indonesia Iman Rachman menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya. Keputusan tersebut disampaikan langsung dalam pernyataan terbuka kepada awak media pagi hari ini, Jumat (30/1/2026) menyusul kondisi pasar modal yang bergejolak dalam dua hari terakhir.

Dalam pernyataannya, ia menegaskan bahwa pengunduran diri tersebut merupakan bentuk tanggung jawab pribadi atas dinamika yang terjadi di pasar. Meski perdagangan pagi ini menunjukkan perbaikan, ia menilai langkah mundur adalah keputusan terbaik demi menjaga kepercayaan dan stabilitas pasar modal nasional.

"Sebagai Direktur Utama Bursa Efek Indonesia, dan sebagai bentuk tanggung jawab saya terhadap apa yang terjadi dua hari kemarin, saya menyatakan mengundurkan diri dari jabatan ini. Saya berharap ini adalah yang terbaik bagi pasar modal Indonesia, dan semoga ke depan pasar kita bisa menjadi lebih baik," ujarnya.


Dia menekankan bahwa keputusan tersebut diambil secara sadar sebagai bentuk akuntabilitas kepemimpinan di tengah tekanan pasar.

Baca: Breaking News! IHSG Tancap Gas Naik 2%

Terkait kelangsungan kepemimpinan di BEI, ia memastikan bahwa mekanisme penggantian akan berjalan sesuai dengan ketentuan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) perseroan. Untuk sementara, BEI akan menunjuk Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama hingga ditetapkan direktur utama definitif.

"Seluruh dokumentasi dan administrasi akan berjalan sesuai aturan yang berlaku. Nantinya akan ditunjuk Plt sampai ada direktur utama baru secara definitif," jelasnya.

Di akhir pernyataan, ia turut menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bekerja sama selama masa kepemimpinannya, serta permohonan maaf apabila terdapat hal-hal yang kurang berkenan selama kurang lebih tiga hingga empat tahun kebersamaan.

Pengunduran diri ini menjadi perhatian pelaku pasar, terutama di tengah upaya pemulihan kepercayaan investor dan stabilisasi pergerakan indeks saham domestik dalam beberapa waktu ke depan.


(mkh/mkh)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Danantara Dirumorkan Masuk Bursa, BEI Incar Dorongan Likuiditas

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BUMN Kontribusi 30 Persen Kapitalisasi Pasar, Danantara Dukung Demutualisasi Bursa
• 1 jam laluidxchannel.com
thumb
Gempa M5,1 Guncang Bolaang Uki, Dirasakan hingga Minahasa Tenggara
• 7 jam lalutvrinews.com
thumb
Murka, Karim Benzema Tolak Main karena Tawaran Kontrak Aneh Al Ittihad
• 5 jam lalugenpi.co
thumb
Dinilai Ada Intervensi Asing, Petani Protes Regulasi Soal Ekosistem Tembakau
• 2 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Bisa Jadi Pasangan Terbaik, Ini 4 Fakta Menarik Capricorn dalam Hubungan Asmara
• 20 jam lalubeautynesia.id
Berhasil disimpan.